Liputan6.com, Jakarta Menu ketupat lebaran yang khas dengan sayur lodeh pepaya dan opor ayam belum lengkap tanpa sambal goreng ati. Rasanya yang pedas dan gurih memperkaya menu ketupat jadi kian maksimal.
Agar ati ampela terasa gurih, lezat dan tidak amis, pastikan Anda menggunakan asam jawa dan gula jawa yang cukup. Untuk Anda yang suka dengan renyahnya petai, boleh dicoba untuk menambahkannya sebagai pelengkap. Dalam sambal goreng ati juga biasanya terdapat potongan kentang goreng yang renyah. Sesuaikan tingkat kepedasan dengan banyaknya cabai yang digunakan.
Advertisement
Yuk kita coba resep praktis sambal goreng ati dari Kokiku Tv, melalui video tutorial masak berikut ini.
Bahan-bahan:
- 5 pasang ati ampela
- Gula pasir secukupnya
- 2 butir bawang merah, iris tipis
- 2 sdm minyak
- 250ml air asam jawa
- Kentang secukupnya, kupas dan potong dadu
- Gula jawa secukupnya
- Garam dan gula secukupnya
Bumbu yg dihaluskan:
- 10 buah cabai merah
- 15 bawang merah
- 1 bawang putih
- 2 sdm minyak
- Daun salam
- Asam jawa secukupnya
Tahapan:
- Tumis irisan bawang merah. Tambahkan ati ampela, asam jawa, dan gula. Aduk rata dan diamkan hingga ati ampela matang. Selanjutnya, potong-potong dadu dan sisihkan.
- Panaskan minyak dan goreng kentang hingga matang kecoklatan. Sisihkan.
- Tumis bumbu yang telah dihaluskan hingga harum. Tambahkan gula jawa dan daun salam, masak hingga gula jawa mencair.
- Masukkan ati ampela dan kentang. Aduk-aduk agar bumbu dapat tercampur rata dengan kentang dan ati ampela.
- Tambahkan gula dan garam, aduk hingga merata.
- Diamkan hingga kering di atas api kecil selama 5 menit. Angkat dan sajikan bersama dengan ketupat.