Liputan6.com, Baku - Direktur olahraga Manor Racing, Dave Ryan terkejut dua pembalapnya, Rio Haryanto dan Pascal Wehrlein tidak akan mengawali balapan dari posisi belakang.
Rio mencatatkan waktu satu menit 5,665 detik saat sesi kualifikasi Formula 1 GP Baku, Sabtu (18/6/2016). Dia bakal start dari posisi ke-17. Sedangkan Wehrlein berada di urutan ke-18.
Baca Juga
- Kualifikasi F1 GP Baku: Rio Haryanto Start di Posisi Ke-17
- Legenda MU Prihatin dengan Situasi Fellaini
- Cerita Calon Murid Valentino Rossi Tabrak Biawak di Sentul
Advertisement
Rio bahkan hampir ikut sesi kualifikasi kedua. Catatan waktunya hanya terpaut 0,116 detik dari pembalap Sauber, Felipe Nasr yang ikut sesi kualifikasi kedua. Rio gagal ikut kualifikasi kedua karena lajunya 'dipaksa' melambat oleh bendera kuning.
"Sungguh aneh untuk mengatakannya. Namun ini menjadi sesi kualifikasi terbaik kami sepanjang tahun. Bahkan, dua mobil kami sangat dekat untuk mengikuti kualifikasi kedua," ucap Dave, dikutip dari Facebook Manor Racing.
"Kami bisa berada di depan dua mobil Renault (Kevin Magnussen dan Jolyon Palmer), Sauber (Marcus Ericsson) dan McLaren (Jenson Button). Ini menjadi sebuah prestasi tersendiri untuk kami. Itu menunjukkan seberapa jauh kami sudah berkembang," katanya.
Hasil positif tersebut membuat Dave berharap Rio dan Pascal bisa mendulang poin pertama untuk Manor Racing. "Kami sangat senang dengan posisi kami di gird untuk balapan nanti," ujarnya.
"Sekarang kami fokus untuk balapan. Kami menjanjikan banyak aksi dan ini menjadi kesempatan besar (meraih poin). Selamat untuk tim, terutama Rio dan Pascal yang sudah tampil maksimal," kata Dave.