Jenny Rachman Kumpulkan Donasi untuk Yenny Farida

Sejumlah selebritas menggelar aksi sosial untuk membantu anak-anak yatim piatu dan artis-artis yang sedang tertimpa musibah.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 19 Jun 2016, 17:30 WIB
Sejumlah selebritas menggelar aksi sosial untuk membantu anak-anak yatim piatu dan artis-artis yang sedang tertimpa musibah.

Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah selebritas menggelar aksi sosial untuk membantu anak-anak yatim piatu dan artis-artis yang sedang tertimpa musibah. Aksi sosial tersebut dipelopori oleh aktris senior Jenny Rachman bersama dengan Yayasan Jiwa Ramah Sesama (JRS 18).

Menurut Jenny Rachman, aksi yang digelar setiap tahun itu kini menyasar para artis yang tengah terbaring sakit dan tidak mampu secara finansial. Misalnya, tahun ini Jenny Rachman menggagas bantuan untuk salah satu rekan artis, Yenny Farida.

Jenny Rachman saat menggelar aksi membantu rekan sesama artis

 

"Ya itu karena saya dengar dia agi sakit di rumah sakit, maka naluri kita sebagai seprofesi setiap menyelenggarakan acara buka puasa bersama komitmen menyisihkan sebagaian rezeki," ucap Jenny Rachman saat ditemui di Crowne Plaza Hotel, Jakarta Pusat, beberapa hari lalu.

Proses penggalangan dana, dituturkan Jenny Rachman, dilakukan bersama sejumlah artis seperti Panky Suwito, Yatie Octavia, Sys NS, Iis Dahlia, Olivia Zalianty, Ozzy Syahputra dan masih banyak lagi. Nantinya, dana yang terkumpul akan langsung diberikan kepada perwakilan keluarga mantan bintang film di tahun 1980-an itu.

Jenny Rachman saat buka puasa bareng ratusan anak yatim.

"Berapapun bantuan itu semoga bermanfaat untuk teman-teman artis yang mengalami sakit dan dalam keadaan tidak mampu,” ia mengungkapkan.

Ke depan, bintang film Di Bawah Lindungan Ka'bah berjanji untuk lebih memperhatikan rekan-rekan sesama artis yang sedang berjuang melalui masa sulit.

"Harapan saya yang jelas, alhamdulilah bahwa kita semata-mata hanya berharap ridhonya Allah untuk bisa membantu teman-teman artis yang membutuhkan," ia mengakhiri. (Gie)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya