Klasemen Torabika SC 2016 Presented by IM3 Ooredoo

Arema menempati posisi teratas hingga pekan tujuh.

oleh Thomas diperbarui 20 Jun 2016, 05:30 WIB
Logo Torabika soccer championship 2016 (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Jakarta- Pekan ketujuh Torabika Soccer Championship Presented by IM3 Ooredoo telah memainkan tujuh pertandingan. Arema Cronus mampu mempertahankan puncak klasemen sementara berkat kemenangan 1-0 atas Persija Jakarta.

Baca Juga

  • Utak-atik 2 Formasi Andalan Mourinho untuk MU
  • Iwan Setiawan Melamar Jadi Pelatih Persib
  • Rapor Pemain Persib Usai Permalukan Mitra Kukar


Pada laga yang digelar Minggu (19/6/2016) malam WIB, Arema harus berterima kasih kepada striker gaek Christian Gonzalez. El Loco mencetak gol tunggal kemenangan Arema di menit kedelapan.

Tambahan tiga angka ini membuat Arsema mengoleksi 16 poin. Posisi Arema di puncak klasemen ditempel Persipura Jayapura. Mutiara Hitam merangsek ke posisi dua klasemen setelah menghajar tuan rumah PS TNI 3-1.

Pemain muda Ricky Kayame menjadi bintang kemenangan Persipura. Ricky mencetak dua dari tiga gol Persipura. Satu gol lainnya dijaringkan oleh Boaz Solossa.

Berikut klasemen sementara Torabika Soccer Championship Presented by IM3 Ooredoo:

Klasemen Torabika Soccer Championship (Soccerway)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya