Liputan6.com, Tiongkok - Kisah aneh baru-baru ini dialami keluarga Ma Jixiang dari Tiongkok. Pada tahun 2012, anggota keluarga Ma telah memakamkan jenazah Ma yang dikremasi di Xiangtan, Hunan.
Ma merupakan seorang pria yang mengalami cacat mental. Pada 2009, ia dinyatakan menghilang karena pergi tanpa sepengetahuan keluarganya. Setelah tiga tahun menghilang, keluarga Ma menerima kabar dari kepolisian bahwa Ma telah meninggal dalam kecelakaan mobil.
Baca Juga
Advertisement
Dilansir shanghaiist, Selasa (21/6/2016), untuk memastikan kebenarannya, keluarga Ma akhirnya memutuskan untuk uji DNA pada jenazah orang tersebut agar hasilnya lebih akurat.
Akhirnya anggota meyakini bahwa orang tersebut adalah Ma. Kemudian mereka menyiapkan prosesi pemakaman dengan mengkremasi jenazahnya. Mereka juga membangun sebuah nisan mewah menyerupai miniatur rumah untuk tempat peristirahatan terakhir Ma.
Namun tiga tahun setelah kematiannya, keluarga Ma dikejutkan dengan kemunculan seseorang di rumahnya. Ya, sosok Ma Jiaxing tiba-tiba datang dan membuat keluarganya tercengang.
Kepada wartawan, Ma menjelaskan selama kepergiannya ia dipaksa bekerja di sebuah pabrik batu bara ilegal. Tapi ketika usianya menginjak 58 tahun, ia diusir dan dibuang ke jalan di kota Hengan.
Sesampainya di rumah, Ma merasa heran karena keluarganya tak ada yang percaya ketika mengetahui dirinya masih hidup. Setelah diberitahu mengenai kematian dan makam megah miliknya, Ma kemudian mengunjungi makamnya sendiri dan bersujud di depannya.
(ul)
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6