Ingin Ubah Karier? Yuk Simak Tips dari Angelina Jolie

Angelina Jolie berbagi kiat untuk menggapai kesuksesan dalam karier.

oleh Shabrina Aulia Rahmah diperbarui 23 Jun 2016, 06:00 WIB
Tips Karier dari Angelina Jolie

Liputan6.com, Jakarta - Belajar dari pengalaman akan membantu Anda menjalani hidup yang lebih baik lagi, termasuk dalam karier. Sejalan dengan hal tersebut, seorang artis pemenang Academy Award, Angelina Jolie berbagi kiat-kiat untuk menggapai kesuksesan dalam kariernya.

Selain artis, Angelina Jolie merupakan aktivis untuk Komisi Tinggi PBB bagian duta Pengungsi, seorang produser, sutradara sekaligus ibu dari enam anak.

Melansir dari money.usnews.com Kamis (23/6/2016) Jolie pernah ditunjuk sebagai profesor tamu di London School of Economics.

Untuk mengenalnya lebih jauh dalam mengejar karier, berikut 5 tips yang harus Anda catat ala gadis pemeran Tomb Raider ini.

1. Buat jembatan penghubung

Saat ingin mengubah karier yang Anda miliki sekarang, daripada memulai dari awal lebih baik mengambil kelanjutan langkah yang tepat. Ibarat jembatan, gunakan karier Anda saat ini sebagai pijakan, dan buatlah jembatan penghubung untuk menuju karier berikutnya.

Ketahui bagaimana peran Anda untuk mempermudah hubungan menuju pekerjaan impian nanti. Kemudian pikirkan cara untuk dapat meraih hal tersebut. Mulai kejar peluang untuk mengembangkan karakteristik yang menyangkut dengan pekerjaan impian Anda.

2. Bersikap dermawan

Dengan memberi, Anda bisa saja mendapatkan lebih banyak imbalan. Tidak hanya membuat perasaan jadi lebih baik, menjadi pekerja relawan juga akan mengembangkan kemampuan pemecahan masalah dan keterampilan manajemen waktu.

Sebagai relawan, Jolie berkontribusi lewat pengetahuan dan keterampilan kepemimpinan untuk pendidikan yang mendukung peran akademis. Dengan terus membangun kemampuan, maka Anda akan lebih mudah untuk beradaptasi pada kehidupan karier.


Fokus pada Kehidupan Personal

3. Semua itu mungkin dilakukan

Dengan beranggapan seperti itu, sama dengan Anda percaya pada diri sendiri. Untuk menapaki karier yang lebih sukses, Anda harus memiliki mentalitas dan keyakinan.

Merupakan hal normal bila Anda mengalami keraguan. Namun semakin Anda terlatih untuk menghadapinya dan mengeksplorasi pilihan yang datang, maka akan semakin cepat keraguan tersebut mereda.

4. Pisahkan diri Anda dengan apa yang Anda lakukan

Mulai pisahkan kedua hal tersebut. Ingatlah Anda lebih dari apa yang Anda lakukan. Kesampingkan pekerjaan dari diri Anda dan berpikir lebih besar tentang kepribadian secara keseluruhan. Anda tidak ditentukan oleh sesuatu yang dikerjakan.

5. Fokus pada kehidupan personal

Berikan waktu kepada diri Anda dengan tidak memikirkan pekerjaan sama sekali. Jauhkan ponsel sementara dan nikmati hidup Anda. Dengan menjaga kondisi yang stabil, maka hal tersebut akan menunjang karier.

Mencapai keseimbangan antara kerja dan kehidupan adalah lebih dari sekadar menjaga kesehatan dan melakukan perawatan diri. Anda juga perlu fokus pada kegiatan lain yang menyenangkan diri sendiri. (Shabrina A/Ahm)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya