Liputan6.com, Jakarta - Partai Golkar menyerahkan surat dukungan kepada Ahok di Kantor DPD Golkar DKI, Menteng, Jakarta Pusat. Teriakan 'Hidup Ahok' pun bergema pada acara penyerahan yang berlangsung 20 menit itu.
"DPP Golkar resmi mengusulkan Ahok untuk dicalonkan sebagai Gubernur DKI. Hidup Ahok, hidup Ahok, setuju enggak? Setuju," ujar Ketum Golkar Setya Novanto di Kantor DPD Golkar DKI, Jumat (24/6/2016).
Usai Setya menyampaikan sambutan, Ketua DPD Golkar DKI Fayakhun Andriadi memberikan surat dukungan kepada Ahok. Penyerahan tersebut dilakukan layaknya prosesi ijab kabul.
Ahok pun menyampaikan ucapan terima kasih kepada Golkar dan berjanji tidak akan mengecewakan. "Terima kasih, saya siap melaksanakan tugasnya tidak akan mengecewakan, semaksimal mungkin apa yang diharapkan," ucap Ahok.
Pada kesempatan itu turut hadir politisi Golkar lainnya seperti Nusron Wahid, Nurdin Halid, Yorrys Raweyai, Ashraf Ali, Nurul Arifin, dan lain-lain. Surat rekomendasi itu ditandatangani Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto dan Sekjen Partai Golkar Idrus Marham.
Dukungan Golkar kepada Ahok diputuskan pada Musyawarah Daerah (Musda) DPD Golkar DKI Jakarta. Selain Golkar, Nasdem dan Hanura juga mendukung Ahok.
Saat ini, Ahok sudah mengantongi 24 kursi dukungan di DPRD DKI Jakarta. Dengan demikian, ia bisa maju melalui jalur parpol pada Pilkada DKI Jakarta 2017.
Golkar Serahkan Surat Dukungan, Teriakan 'Hidup Ahok' Menggema
Partai Golkar menyerahkan surat dukungan kepada Ahok di Kantor DPD Golkar DKI, Menteng, Jakpus.
diperbarui 24 Jun 2016, 14:13 WIBPartai Golkar menyerahkan surat dukungan kepada Ahok di Kantor DPD Golkar DKI, Menteng, Jakarta Pusat. (Liputan6.com/Delvira Hutabarat)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kunjungi Korban Erupsi Gunung Lewotobi, Ini Permintaan Gibran
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Jumat 15 November 2024
Ridwan Kamil: Saya dan Pak Suswono Pemimpin Semua Golongan, Insyaallah Adil
Gelar Screening, Film Horor Wanita Ahli Neraka Sukses Pukau Penonton di Lampung
Apakah Ada Santet dalam Islam? Buya Yahya dan UAS Bagikan Amalan Penangkalnya
Polisi Ungkap Jaringan Obat Perangsang Sesama Jenis di NTT
Debat Pilgub Sumut 2024 Usai, Edy-Hasan Ingatkan Jangan Rusak Demokrasi dengan 'Cawe-cawe'
Kasus Bentrokan Prajurit dan Warga di Deli Serdang, Danpuspom TNI: Sudah Tingkat Penyidikan
5 Destinasi Wisata yang Jadi Lokasi Syuting Film Horor
Mengenal Beaver Moon, Supermoon Terakhir pada 2024
Tragedi Longsor di Pondok Pesantren Sukabumi, 4 Santri Tewas Tertimpa Tembok Kolam
Farhan Ingin Puskesmas di Kota Bandung Beroperasi 24 Jam Layani Masyarakat