Liputan6.com, Manchester- Barcelona harus menelan pil pahit dalam perburuan pemain berbakat Benjamin Garre. Bocah 15 tahun itu kabarnya akan bergabung bersama klub Inggris Manchester City.
Sport melaporkan manajer baru City Josep Guardiola telah berhasil meyakinkan Garre untuk memilih The Citizens ketimbang Barcelona. Garre tergiur dengan tawaran Guardiola. Pasalnya selama ini Guardiola punya rekor bagus dalam mengorbitkan pemain muda.
Baca Juga
- Mourinho Segera Temui Bos Madrid, Ada Apa?
- Sinyal Kepindahan Bintang Madrid ke MU Makin Menguat
- Portugal Lolos ke 16 Besar, Ronaldo Ukir Rekor Unik
Advertisement
Garre saat ini membela Velez Sarsfield. Namun yang bersangkutan masih belum terikat kontrak. City pun bisa mendapatkannya dengan sangat murah. Mereka hanya perlu membayar kompensasi saja.
Pemain yang berposisi sebagai gelandang serang itu digadang-gadang merupakan salah satu pesepakbola paling berbakat di Argentina saat ini. Garre memiliki postur yang bagus untuk anak berusia 15 tahun. Skill individunya juga sangat lengkap.
Garre sudah membela timnas junior Argentina di berbagai level usia. Dia merupakan cucu dari Oscar Garre, mantan bek Argentina saat menjuarai Piala Dunia 1986.