Liputan6.com, Jakarta - Semenjak jadi artis, kehidupan Siti Badriah pun ikut berubah. Penyanyi yang akrab disapa Sibad itu kehilangan momen kebersamaan dengan keluarga lantaran sibuk bekerja.
Hal itu makin dirasakan Siti tiap kali Ramadan dan Lebaran datang. Pelantun lagu "Bara Bere" ini merindukan beberapa tradisi yang biasa ia lakukan sebelum jadi artis. Salah satunya keluyuran rumah tiap sore hari.
Baca Juga
Advertisement
"Duh, kangen banget suasana di rumah ada Emak dan Bapak. Soalnya biasanya kalau sore aku buru-buru mandi supaya bisa cari makanan untuk buka puasa. Walau ada yang dekat tetap saja keluyurannya yang jauh," kata Siti Badriah di Jakarta, baru-baru ini.
Selain itu, momen buka puasa bersama keluarga pun nyaris tak pernah dirasakan tiga tahun terakhir. Pasalnya, pelantun lagu "Berondong Tua" lebih sering menghabiskan waktunya di lokasi syuting sinetron.
"Sekarang buka puasanya lebih sering di lokasi syuting. Enggak sama Bapak dan Emak lagi, ya dinikmati dan dijalani saja. Yang jelas kangen banget suasana yang dulu," Siti Badriah mengungkapkan.
Meski rindu dan kangen dengan suasana di rumah, Sibad tak menyesal menghabiskan semua waktunya untuk bekerja. Apalagi, ia melakukan hal tersebuy untuk membahagiakan kedua orangtuanya.
"Cuma apa yang dilakukan Siti ini kan juga untuk keluarga. Untuk bantu-bantu keluarga di sana," pedangdut 24 tahun ini menambahkan. (Ras/Gie)