Benarkah Ada Batman Sungguhan di Rusia?

Tak hanya berpenampilan seperti pahlawan bertopeng Batman, lelaki tersebut juga bertekad menumpas kejahatan.

oleh Feby Ferdian diperbarui 08 Jul 2016, 09:00 WIB
Tak hanya berpenampilan seperti pahlawan bertopeng, lelaki tersebut juga bertekad menumpas kejahatan.

Liputan6.com, Moskow - Belum lama ini, seorang supir taksi di Moskow, Rusia memergoki sosok berwujud Batman yang sedang berjalan masuk ke sebuah bangunan di tengah malam.

Tak lama setelah sosok itu masuk, sang supir pun mendengar teriakan dan bunyi barang berjatuhan. Ia kemudian menelepon polisi dan mendapati sang Batman berjalan keluar sambil menjatuhkan bom asap, sebelum pada akhirnya menghilang di tengah kegelapan malam.

Ilustrasi Batman di Film

Nah, meski terdengar seperti sebuah adegan di film superhero, kejadian tersebut kabarnya benar-benar terjadi. Para polisi yang tiba di lokasi bahkan dikejutkan dengan dua pengedar narkoba yang sudah terborgol dengan kondisi babak belur.

Kontan, kejadian tersebut  langsung membuat heboh penduduk sekitar. Beberapa rekaman seadanya yang menangkap penampakan sang Batman pun jadi viral dan diburu oleh banyak netizen di hampir seluruh dunia.

Ilustrasi Batman di film

Dailymail.co.uk, Rabu (6/7/2016) menyebutkan, sosok bertopeng itu belakangan menyebut dirinya sebagai Jnec Grim Reaper. Ia menyatakan perang terhadap perdagangan narkoba dan mengklaim sudah menangkap setidaknya 40 pelaku kriminal serta menutup paksa sejumlah laboratorium obat ilegal.

"Saya tidak membunuh atau membuat orang menjadi lumpuh. Dan saya juga tidak melawan polisi atau pun pihak berwenang. Tetapi saya akan membasmi kejahatan yang belum bisa diselesaikan oleh pihak kepolisian," ungkap Jnec Grim Reaper dalam sebuah surat yang dikirim ke pihak kepolisian di wilayah Khimki, Moskow.

Penasaran? Simak aksinya berikut ini:

Batman sendiri merupakan karakter fiksi ciptaan Bob Kane dan Bill Finger. Karakter ini pertama kali muncul di komik Amerika terbitan DC Comics pada Mei 1939. Kini, Batman telah banyak diadaptasi ke sejumlah animasi, serial televisi dan film layar lebar. Majalah Empire bahkan menempatkannya di posisi dua dari 50 Karakter Komik Terbaik yang pernah ada.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya