Liputan6.com, Cirebon - Jajaran Polda Jawa Barat (Jabar) siap memberlakukan contraflow jarak jauh, apabila terjadi kemacetan parah saat puncak arus balik Lebaran 2016. Puncak arus balik diperkirakan Sabtu malam ini.
Dirlantas Polda Jabar Komisaris Besar Sugihardi mengatakan, sejumlah pengalihan lalu lintas akan dilakukan guna mengurai kemacetan. Di antaranya kendaraan dari Jakarta arah Cirebon, akan dikeluarkan melalui tol Palikanci.
"Pintu tol Brebes juga akan dijadikan pintu masuk semua, dan kendaraan yang dari Jabar akan kami keluarkan melalui tol Palikanci," ujar Sugihardi kepada Liputan6.com, Cirebon, Sabtu (9/7/2016).
Kepolisian juga terus memantau perkembangan arus lalu lintas di gerbang tol Palimanan. Jika terjadi kemacetan parah, kendaraan yang melintas di sepanjang tol Cipali juga akan dilakukan rekayasa.
Di antaranya, kendaraan yang melintas dari Jakarta akan dialihkan ke pintu tol Sumber Jaya. "Kalau tidak terlalu padat kendaraan bisa kami keluarkan, melalui tol Plumbon yang dari arah Jakarta," ujar Sugihardi.
Sementara, antrean panjang menuju Jakarta di gerbang tol Palimanan terjadi sejak pukul 09.15 WIB. Bahkan, antrean hingga empat kilometer. Petugas akhirnya melakukan rekayasa lalu lintas, dengan contra flow kendaraan arah Jakarta.
"Sejak pagi dilakukan contra flow untuk mengurai kemacetan menuju arah pintu tol Palimanan," ungkap seorang pemudik, Maman yang sejak pagi berada di sekitar jembatan fly over Desa Kempek menuju gerbang tol Palimanan.
Diperkirakan jumlah antrean akan semakin panjang menjelang siang hingga sore, karena arus balik terus bertambah. Bahkan, antrean kendaraan diperkirakan hingga pintu gerbang tol Plumbon, dari tol Palimanan.
Puncak Arus Balik, Polisi Berlakukan Contra Flow di Tol Cipali
Di antara rekayasa lalu lintas di tol Cipali, kendaraan dari Jakarta arah Cirebon, akan dikeluarkan melalui tol Palikanci.
diperbarui 09 Jul 2016, 15:48 WIBDi antara rekayasa lalu lintas di tol Cipali, kendaraan dari Jakarta arah Cirebon, akan dikeluarkan melalui tol Palikanci. (Liputan6.com/Panji Prayitno)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Caption Menarik untuk Promosi yang Efektif Menarik Pelanggan
China Sambut Hangat Keanggotaan Indonesia di BRICS
China: Kami Percaya Indonesia Berkontribusi Aktif bagi BRICS
Resep Nasi Goreng Spesial Restoran: Cara Membuat Hidangan Lezat ala Chef Profesional
Dana Kelolaan BRI MI Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah
350 Caption Kebersamaan Penuh Makna dan Menyentuh Hati
Top 3: Makanan yang Bisa Kontrol Kadar Gula Darah
Prabowo Minta KPK Dampingi Kerja Kementerian Agama dan Badan Penyelenggara Haji
VIDEO: Makan Bergizi Rasanya Hambar, Siswa SD Kecewa
350 Caption Tentang Ibu, Penuh Makna dan Menyentuh Hati
Dituding Jadi Orang Ketiga, Ini 6 Potret Diandra Marsha Bareng El Rumi dan Syifa Hadju
Komisi IX DPR RI: APBN untuk Program MBG Bisa Segera Dicairkan