Tito Dilantik Jadi Kapolri Besok, Bagaimana Posisi Kepala BNPT?

Pelantikan Tito Karnavian digelar pada pukul 14.00 WIB.

oleh Silvanus Alvin diperbarui 12 Jul 2016, 21:20 WIB
Kapolri terpilih Komjen (Pol) Tito Karnavian berada di dalam mobil usai mengikuti sidang paripurna dengan agenda pengesahan dirinya sebagai calon Kapolri di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (27/6). (Liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Jokowi melantik Komisaris Jenderal (Komjen) Tito Karnavian sebagai kapolri pada Rabu besok, 13 Juli 2016. Pelantikan akan berlangsung di Istana Negara, Jakarta Pusat.

"Pelantikan besok biasalah, diselenggarakan pukul 2 siang. Jadi ya pelantikan seperti biasa," kata Menteri Sekretaris Negara Pratikno di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (12/7/2016).

Pratikno menegaskan, besok hanya dijadwalkan pelantikan Kapolri saja, tidak ada agenda lain.

Sementara itu, pengganti Tito Karnavian sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) belum dilakukan.

"Jadi memang ini Kapolri dulu. Kapolri diangkat, baru juga kemudian aspirasi untuk sampaikan pada presiden pengangkatan kepala BNPT, agar segera diisi," tutur Pratikno.

Tito Karnavian merupakan calon tunggal yang dipilih Jokowi untuk menjadi kapolri menggantikan Jenderal Pol Badrodin Haiti. Ia sudah melalui proses uji kelayakan dan kepatutan di Komisi III DPR dan disahkan melalui rapat paripurna.

Tito pernah menjabat sebagai Kapolda Papua, Kapolda Metro Jaya, dan Kepala BNPT. Saat ini, ia berusia 51 tahun dan merupakan lulusan Akademi Kepolisian 1987.‎

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya