Liputan6.com, Jakarta - Kendaraan arus balik di jalan Tol Cikampek-Jakarta kembali terjadi antrean panjang. Antrean mengular mulai dari kilometer 66 hingga 72 di jalur menuju Ibu Kota.
Seperti pantauan Liputan6.com, sejak Selasa (12/7/2016) petang, lalu lintas di Tol Cikampek merayap dan sesekali tersendat. Antrean akibat adanya penumpukan kendaraan dari Tol Cipularang, Tol Cipali dan Tol Cikampek sendiri.
Advertisement
Selain itu, beroperasinya kendaraan besar seperti truk bertonase tinggi, turut membuat laju kendaraan menuju Jakarta terhambat.
Sementara, pengguna akun Twitter @Annis2342 menyebutkan terjadi kemacetan di kilometer 69 arah Jakarta.
"KM 69 #Tolckmpk arah Jakarta padat, imbas masuk/keluar di rest area KM 65," tweet @Elshinta.