Segmen 2: Peredaran Vaksin Palsu hingga WNI Sandera Abu Sayyaf

Ada 37 fasilitas pelayanan kesehatan di 9 provinsi menerima vaksin tidak resmi. Selain itu, penyanderaan Abu Sayyaf membuat keluarga was-was

oleh Liputan6 diperbarui 13 Jul 2016, 06:32 WIB
Ada 37 fasilitas pelayanan kesehatan di 9 provinsi menerima vaksin tidak resmi

Liputan6.com, Jakarta - Tim satgas vaksin palsu melakukan pertemuan tertutup yang dipimpin Menteri Kesehatan Nila F Moeloek. Dari hasil rapat ini, tim satgas mengungkapkan ada 37 fasilitas pelayanan kesehatan di sembilan provinsi yang menerima vaksin dari distributor tidak resmi.

Sementara itu, keluarga Teodorus Kopong, salah satu awak kapal ikan berbendera Malaysia yang diduga disandera kelompok Abu Sayyaf merasa janggal pola penyanderaan yang menyasar warga negara Indonesia. Maraknya penyanderaan ini telah membuat was-was keluarga awak kapal asal Indonesia yang kerap berlayar ke Filipina.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya