Liputan6.com, Manchester - Manajer anyar Manchester City, Josep Guardiola, mulai membuat pasangan para pemain gelisah. Mereka tidak akan bisa pergi makan malam dengan pasangannya setelah bertanding.
Guardiola membuat aturan ketat. Dia meminta pemain tetap bersama-sama selepas laga untuk makan malam. Dia ingin membangun ikatan lebih kuat dengan para pemain. Dia berharap, nantinya rasa itu memberikan dampak positif di lapangan.
Baca Juga
Advertisement
"Dia ingin tim makan bersama di Etihad Stadion selepas laga. Baginya itu hal penting, meski pada akhirnya pasangan mereka tidak bisa mengajak pasangan mereka keluar untuk makan malam," kata sumber The Sun.
Pelatih berkepala pelontos ini membuat pantangan kepada pemain agar tidak sembarangan makan Pizza, khususnya saat di ruang ganti. Padahal, kebiasaan seperti itu sah-sah saja dilakukan para era arsitek tim sebelumnya, Manuel Pellegrini.
"Begitu juga dengan pizza yang kini dilarang. Dulunya pemain suka memakannya di ruang ganti," ujar sumber tersebut.
Soal makanan, Guardiola tampaknya bakalan semakin banyak menerapkan aturan baru. Apalagi dia diketahui membawa ahli nutrisi sendiri dari klub sebelumnya, Bayern Muenchen. Mantan pelatih Bayern Munich ini ingin pemain tetap memperhatikan kondisi tubuh pemain agar ideal.