3 Aktivitas Sederhana agar Tubuh Bergerak

Kebanyakan orang lebih sering duduk dibanding melakukan aktivitas. Akibatnya beragam penyakit tak bisa dihindari lagi.

oleh Tassa Marita Fitradayanti diperbarui 19 Jul 2016, 10:00 WIB
Ingin memiliki tubuh sehat dan langsing? Kamu bisa mencoba diet air putih yang dikenal mudah dan murah ini.

Liputan6.com, Jakarta Kebanyakan orang lebih sering duduk dibanding melakukan aktivitas. Akibatnya, beragam penyakit seperti sakit punggung hingga bertambahnya berat badan tak bisa dihindari lagi. Seperti dikutip dari today, Selasa (19/7/2016), berikut beberapa kiat agar Anda lebih banyak bergerak.

1. Taruh bumbu dan alat dapur di tempat tinggi

Dapur, tempat terbaik untuk memulai. Coba menata ulang beberapa bumbu dan alat dapur. Ini akan memaksa tubuh bergerak dan melakukan peregangan.

Setelah itu, coba taruh barang yang paling sering Anda gunakan di tempat yang tinggi. Dengan begitu ketika ingin menggunakannya, Anda dipaksa meregangkan tubuh untuk menjangkau barang-barang tersebut. Lengan yang mencoba menjangkau ke atas kepala dan berdiri jinjit akan membantu mobilitas bahu dan jari kaki.

2. Mulailah berjalan

Berjalan merupakan latihan fisik yang sangat baik, karena semua orang dapat melakukannya. Namun Anda tidak perlu keluar rumah untuk melakukannya. Bisa menggunakan batu-batuan kecil yang disusun secara menonjol dalam sebuah kotak bersemen. Injak-injaklah kotak semen berbatu itu setiap hari dengan bertelanjang kaki. Permukaan yang tidak rata akibat tonjolan batu dapat menantang dan memperkuat otot-otot kecil di kaki Anda.

3. Duduk, berdiri, dan ulangi

Kebanyakan dari kita menghabiskan waktu dengan duduk sepanjang hari. Mulai dari duduk menghadap meja kerja, sofa, atau kursi malas. Kurang bergerak menyebabkan pinggul kaku dan pinggul melemah hingga menyebabkan sakit punggung. Jadi, coba duduk di lantai, misalnya ketika sedang melipat baju. Kemudian berdiri saat meletakkan baju di bagian atas lemari. Ulangi gerakan beberapa kali. Walau menyebalkan, hal ini memberi efek menyehatkan bagi tubuh.

Dengan membuat hidup sedikit kurang nyaman seperti ini Anda sebenarnya menantang, menguatkan, dan meregangkan otot tubuh yang biasanya tidak digunakan. Selain itu, Anda akan melihat perbedaan besar dalam tingkat energi dan bagaimana tubuh terasa bugar di kemudian hari.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya