Liputan6.com, Jakarta - Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Luhut Pandjaitan menegaskan, setelah tewasnya pimpinan Mujahidin Indonesia Timur (MIT) Santoso, tidak akan menyurutkan masalah terorisme.
Sebab di beberapa daerah masih banyak kelompok serupa.
"Apakah masalah teroris selesai, ya tidaklah, di Jawa masih ada sendiri, di NTB masih ada masalah sendiri," ujar Luhut di Kantor Kemenkopolhukam, Jakarta, Rabu (20/7/2016).
Walau begitu, Luhut memuji keberhasilan Operasi Tinombala yang telah menembak mati teroris paling dicari itu. Dia menjelaskan, keberhasilan ini tak lepas dari beberapa teknologi yang mereka pakai saat memburu Santoso.
"Ini operasi cukup baik kami juga terus terang sudah menggunakan teknologi canggih untuk memantau ini. Ke dapan kita kembangkan itu," papar dia.
Selain itu, keberhasilan ini juga memperlihatkan kerja sama yang baik antara Polri dan TNI.
"Operasi ini dilakukan awal tahun ini operasi terpadu di mana polisi di depan militer di belakang, dalam perjalanan waktu kita lihat akhirnya militer banyak dimainkan di depan," pungkas Luhut.
Menkopolhukam: Santoso Tewas, Masalah Terorisme Tidak Selesai
Masalah terorisme tidak hanya terjadi di Poso, tapi juga di beberapa daerah di Indonesia.
diperbarui 20 Jul 2016, 10:52 WIBSantoso awalnya dikenal sebagai pemuda yang biasa-biasa saja dan berhubungan baik dengan para tetangganya
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil MotoGP Solidaritas 2024: Kejutan, Takaaki Nakagami Kuasai FP1
Profil Wamildan Tsani Panjaitan, Dirut Garuda Indonesia Lulusan Akademi Angkatan Udara
Sempat Tertahan dan Terjebak, Wisatawan Asing Berhasil Dievakuasi dari Labuan Bajo
Dukung Tim Futsal Favorit dan Nikmati Konser Bertabur Bintang di Grand Final ANC 2024
Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus, Dijamin Ampuh dan Efektif
Prediksi Timnas Indonesia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Laga Kandang Sangat Krusial
Cara Menghaluskan Suara Mesin Motor Matic: Panduan Lengkap untuk Pengendara
Desain Jersey Timnas Indonesia Mengandung Doa Kemenangan Lawan Jepang di Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026
VIDEO: Cak Imin Besuk Pasien Judi Online di RSCM
Bukan Cuma Jaga Berat Badan Ideal, Memperhatikan Asupan Nutrisi Penting untuk Kesehatan Pria
Hilirisasi 26 Komoditas, Prabowo Bilang Indonesia Butuh Investasi USD 600 Miliar
BFI Finance Pangkas 1.018 Karyawan dan Tutup Puluhan Cabang