VIDEO: Dampak Pokemon Go di Berbagai Daerah

Di sejumlah daerah di Indonesia, permainan Pokemon Go telah menimbulkan kekhawatiran beberapa pihak.

oleh Liputan6 diperbarui 20 Jul 2016, 13:44 WIB
Di sejumlah daerah di Indonesia, permainan Pokemon Go telah menimbulkan kekhawatiran beberapa pihak.

Liputan6.com, Banyumas - Demam Pokemon Go menimbulkan kekhawatiran banyak pihak termasuk pihak sekolah. Pembuat game dianggap tidak memikirkan keselamatan konsumennya hingga tak sedikit yang celaka seperti yang terjadi di Bangka Belitung.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Rabu (20/7/2016), di Sungai Liat Bangka Induk, Bangka Belitung, seorang pemuda lecet di sekujur tubuh serta tangan kanan terkilir akibat tercebur ke laut saat keasyikan berburu monster Pokemon. 

Di Purwokerto, para guru SMP Negeri 1, Banyumas, Jawa Tengah, melakukan razia mendadak ke ponsel siswa yang mengunduh permainan Pokemon Go. Guru meminta agar siswa meninggalkan ponsel mereka untuk diperiksa. Hasilnya, guru menemukan sejumlah ponsel siswa mengunduh Pokemon Go.

Sementara itu, demam Pokemon Go juga hinggap di Yogyakarta. Trotoar jalan yang tengah diperbaiki pun diterabas para penggila game berbasis augmented reality ini.

Sebelumnya, warga negara Prancis tanpa sadar menerobos markas Kodim Cirebon, Jawa Barat, pada malam hari akibat berburu monster Pokemon.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya