Liputan6.com, Jakarta - Kondisi lalu lintas Jakarta dan sekitarnya pagi ini nyaris mengalami kepadatan di setiap ruas jalan.
Kepadatan ini imbas antrean kendaraan menjelang gerbang tol arah Ibu Kota dan antrean menjelang lampu lalu lintas.
Advertisement
Kepadatan juga disebabkan perbaikan jalan Tol JORR, evakuasi kontainer, dan 3 traffic light mengalami gangguan, salah satunya di traffic light Buaran, Jakarta Timur. Pengendara yang melintas diimbau untuk berhati-hati.
Berikut pantauan lalu lintas selengkapnya yang dikutip Liputan6.com dari akun Twitter Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya @TMCPoldaMetro, Kamis (21/7/2016).
07.05 Imbas perbaikan jalan Tol JORR KM 9 arah Soekarno Hatta, lalu lintas padat dari pintu Tol Joglo
06.50 Situasi lalu lintas di depan Rumah Sakit Harapan Kita di Jalan Letjen S Parman Jakarta Barat terpantau padat
06.48 Traffic light Buaran Jakarta Timur tidak menyala, lalu lintas terpantau padat, hati-hati bila melintas
06.46 Tol Janger Tangerang arah gerbang Tol Karang Tengah terpantau padat mulai KM 13
06.41 Akibat antrean Gardu Tol Karang Tengah KM 9, Tol Tangerang arah ke Tomang terpantau padat dari KM 13
06.37 Traffic light Guntur Jalan Malang mengalami gangguan dan masih menunggu untuk penanganan lebih lanjut
06.34 Traffic light McD Duren Sawit mengalami gangguan, lalau lintas terpantau padat di sekitar lokasi
06.11 Proses evakuasi kontainer, sementara satu lajur terbuka lalu lintas padat arah traffic light Juanda Margonda
06.10 Situasi Tol JORR arah Bandara tinggal 1 jalur, lalu lintas terpantau padat
06.09 Imbas perbaikan jalan Tol JORR arah Bandara KM 10 samping gerbang Tol Meruya Selatan 2, terpantau padat
06.08 Tol JORR arah Bandara setelah gerbang Tol Joglo terpantau padat