Liputan6.com, Jakarta - Sama seperti TemanAhok, relawan Tri Rismaharini yang menamakan diri Jakarta Love Risma (Jaklovers) mulai berkampanye mengumpulkan dana kampanye Pilkada DKI Jakarta dengan menjual merchandise. Mereka menjual dagangannya itu melalui laman www.jaklovers.com.
Sekretaris Jenderal Jaklovers Arif Munandar tak menampik jika konsep Jaklovers mengumpulkan dana mengikuti jejak TemanAhok.
"Kalau kesan sama (dengan TemanAhok), ya boleh saja menilainya seperti itu," ucap Arif di Jakarta Selatan, Kamis 21 Juli 2016.
Di tempat yang sama, Ketua Media Kreatif Jaklovers Ikhwan Saefulloh menyatakan siap bersaing dengan relawan calon gubernur lain untuk mengampanyekan Wali Kota Surabaya itu.
"Kita menggagas melakukan campaign yang kreatif. Yang tidak mengejek. Posisi Jaklovers ingin mengadu campaign kreatif saja," ujar Ikhwan.
Ikhwan mengatakan, pihaknya akan berupaya menggalang dana untuk kampanye kreatif tanpa bantuan dari partai politik.
"Targetnya terkumpul dana sekitar Rp 2 miliar, dan hari ini terkumpul Rp 3 juta," tutup Ikhwan.
Mirip TemanAhok, Ini Cara Relawan Risma Kumpulkan Dana
Sekretaris Jenderal Jaklovers, Arif Munandar tak menampik jika konsep Jaklovers mengumpulkan dana mengikuti jejak TemanAhok.
diperbarui 22 Jul 2016, 09:15 WIB Relawan Tri Rismaharini yang menamakan diri Jakarta Love Risma (Jaklovers) (Liputan6.com/Putu Merta)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Viral Ibu Dandan Tebal Saat Mau Melahirkan Jadi Sorotan, Demi Sambut Bayi
Makan Bergizi Gratis Dimulai Senin Besok, SPPG Halim Siapkan Menu Ayam Teriyaki-Tumis Wortel
Syarat jadi Wali itu Gampang Banget, Caranya Begini Kata Gus Baha
Alasan The Straits Times Masukkan Prabowo Subianto dalam Daftar 10 Pemimpin Bakal Berpengaruh di Tahun 2025
Resep Cilok Kenyal Empuk: Panduan Lengkap Membuat Jajanan Favorit
Makan Bergizi Gratis, PSI: Dapur Penyedia Makanan Makin Tingkatkan Kualitas
Diguyur Hujan Salju, Pendukung Presiden Yoon Suk Yeol Tetap Berunjuk Rasa Tolak Penangkapan
Irigasi Premium Bendungan Pidekso Bikin Petani Wonogiri Punya 3 Kali Masa Tanam
VIDEO: Manchester United dan Bursa Transfer, Pemain Mana yang Berpotensi Dilego?
Transaksi Kripto Tembus Rp 556,63 Triliun dari 22 Juta Investor
11 Tips Menulis Resolusi Tahun 2025 yang Realistis dan Bikin Mudah Tercapai
Liverpool Jual Mahal, Manchester United Ketiban Apes di Januari 2025