Ledakan Mengguncang Bar di Jerman, 1 Orang Tewas

Ledakan mengakibatkan 10 terluka. Hingga kini pihak berwajib masih melakukan penyelidikan tentang penyebab ledakan.

oleh Citra Dewi diperbarui 25 Jul 2016, 07:53 WIB
Sebuah ledakan terjadi di Ansbach, Jerman selatan (Reuters)

Liputan6.com, Ansbach - Sebuah ledakan terjadi di bar yang terletak di Ansbach, Jerman selatan pada pukul 22.12, Minggu 24 Juli 2016, waktu setempat. Akibat peristiwa itu, satu orang meninggal dan 11 lainnya terluka.

Terdapat beberapa laporan tentang penyebab ledakan, namun Wali Kota Ansbach, Carda Seidel, menyebut ledakan itu akibat "alat peledak".

Polisi telah menutup daerah sekitar Eugene's Wine Bar, demikian menurut laporan Nordbayern.de.

Berdasarkan laporan media lokal tersebut, alun-alun kota dipadati dengan kendaraan darurat dan rumah di kota digunakan sebagai pusat operasi.

Menteri Dalam Negeri Bavaria, Joachim Herrmann, yang sedang menuju lokasi kejadian mengatakan, ledakan itu kemungkinan disengaja. Demikian seperti dikutip dari BBC, Senin (25/7/2016).

Hal tersebut bertentangan dengan laporan awal yang mengatakan, peristiwa itu kemungkinan terjadi akibat ledakan gas.

Hermann menambahkan, sekitar 2.000 orang telah dievakuasi dari festival musik yang berada di dekat lokasi terjadinya ledakan.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya