Liputan6.com, Jakarta - Isu reshuffle atau perombakan Kabinet Kerja jilid II Pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) ramai diperbincangkan. Bahkan beredar isu reshuffle akan terjadi dalam waktu dekat.
Ketua Fraksi Hanura di DPR Nurdin Tampubolon mengaku pasrah terkait kemungkinan terjadinya reshuffle kabinet. Hanura memiliki dua kursi menteri di Kabinet Kerja yakni Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi serta Menteri Perindustrian.
"Kita serahkan saja kepada Presiden yang mempunyai hak prerogatif," kata Nurdin di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (25/7/2016).
Anggota Komisi XI DPR ini menambahkan, pihaknya belum pernah diajak membahas rencana reshuffle jilid II tersebut. Hanura, kata Nurdin, hanya akan menunggu keputusan Jokowi apakah ada reshuffle atau tidak.
"Prerogatif ya jadi persoalan reshuffle ada atau tidak, ya tentunya keputusan Presiden dan kita hanya menunggu saja saya kira di situ," ujar dia.
Masih kata Nurdin, jika pun menteri dari partainya harus diganti, itu sudah menjadi kewenangan Jokowi sebagai presiden. Namun tentunya, ia yakin Jokowi melihat kinerja para menteri termasuk dua menteri dari Hanura.
"Jadi kalau Hanura sekarang ada dua menterinya yang menurut Presiden prestasinya sudah bagus, ya tidak ada masalah, hak beliau. Tapi kalau Presiden menyatakan kurang prestasinya dan diganti dengan yang lain, itu hak prerogatif Presiden," pungkas Nurdin.
Hanura Pasrah Jika Menterinya Kena Reshuffle Kabinet
Anggota Komisi XI DPR ini menambahkan, pihaknya belum pernah diajak membahas rencana reshuffle kabinet jilid II.
diperbarui 25 Jul 2016, 16:39 WIBPresiden Jokowi memimpin pelantikan lima menteri baru dan satu Sekretaris Kabinet di Istana Negara, Jakarta, Rabu (12/8/2015). Presiden Jokowi me-reshuffle sejumlah menteri Kabinet Kerja sekaligus melantik menteri baru. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Eric Garcia Tolak Tiga Klub Raksasa Eropa Demi Barcelona
6 Potret Cupcakes Tema Natal Ini Unik, Sayang Dimakan karena Detailnya Menarik
LPOI Berharap Prabowo Bisa Turunkan Pajak dan Meningkatkan Lapangan Kerja
Daftar Pohon Natal Termahal di Dunia: Ada yang Berlapis Emas
Ingin jadi Suami Idaman, Tanamkan Tips Berikut Ini
Ragam Hoaks Terkait Tarif Listrik, dari Diskon sampai Gratis
Hanung Bramantyo dan Zaskia Adya Mecca Kunjungi Vatikan Saat Malam Natal, Ikut Menunggu Paus Fransiskus
Tips Berhenti Merokok: Panduan Lengkap Menuju Hidup Bebas Asap
Ini Dugaan Penyebab Kecelakaan Beruntun di Jalur Wisata Pesawaran Lampung
Jasa Marga Bantu Akses Air Bersih Warga Bojonegoro
Libur Natal 25 Desember 2024, Terjadi Satu Kali Gempa Hari Ini di Indonesia
4 Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Jalur Wisata Pantai Mutun Lampung