Liputan6.com, Jakarta Di kehidupan modern ini, kita semakin disadarkan betapa pentingnya menjaga kelestarian alam dan menjaga kesehatan. Dari sekian banyak kegiatan, berkebun merupakan kegiatan yang paling cocok karena ramah lingkungan dan menyehatkan.
Dengan berkebun, kita menjadi lebih banyak gerak dan menyatu dengan alam. Namun siapa sangka, kegiatan hobi ini dapat menghilangkan stres sehingga meningkatkan kesehatan mental.
Advertisement
Beberapa sekolah di Indonesia bahkan ada yang menerapkan berkebun sebagai salah satu aktivitas muridnya untuk membuat mereka lebih aktif dan menyayangi lingkungan.
Adapula penelitian yang mengungkap, berkebun dapat memberikan efek penenang bagi penderita demensia dan pengobatan bagi penderita penyakit kronis.
Lebih jelasnya, berikut manfaat berkebun yang perlu Anda ketahui, seperti dikutip Fitness. mercola, Senin (25/7/2016):
1. Berkebun dapat mengatur emosi menjadi lebih baik
Dalam beberapa penelitian, mereka yang rajin berkebun sangat jarang mengalami depresi. Udara yang menyegarkan, kegiatan bercocok tanam lebih menekan stres dibanding mereka yang mencoba santai dengan membaca buku.
2. Berkebun merupakan kegiatan yang bernutrisi tanpa latihan berat
Karena berkebun tidak mungkin diam, mereka yang berkebun akan lebih sering bergerak, sehingga melancarkan peredaran darah dan makanan yang mereka cerna akan menjadi energi, bukannya lemak dalam tubuh. Dalam sebuah penelitian dikatakan mereka yang senang berkebun akan terhindar dari obesitas.
3. Berkebun setara dengan olahraga fisik berat lainnya
Dalam beberapa penelitian rupanya berkebun setara dengan olahraga berat lainnya. Sama seperti pernyataan sebelumnya, karena berkebun butuh bergerak dan tenaga ketika mencangkul.
4. Perhatikan postur tubuh ketika berkebun
Untuk menghindari luka atau kecelakaan lainnya ketika berkebun, perhatikan hal berikut:
- Jaga keseimbangan tulang belakang Anda. Hal ini akan membantu menyerap kejutan, dan memungkinkan untuk distribusi berat badan yang tepat dan jangkauan gerak yang optimal
- Hindari benda-benda berbahaya dekat dengan tubuh Anda
- Bila mungkin, posisikan pinggang Anda di ketinggian yang tepat dengan siku ditekuk dan lengan dengan nyaman di sisi Anda
- Saat menanam atau penyiangan di permukaan tanah, pastikan untuk menekuk lutut dan jongkok atau berlutut, bukan membungkuk ke depan dengan kaki lurus. Atau, gunakan bangku berkebun agar Anda tidak mudah lelah.
5. Berapa kalori yang dibakar ketika berkebun?
Jika dengan menggunakan mesin pendorong dibandingkan mesin pemotong bisa membakar 300 kalori, kegiatan lainnya seperti menyapu, memangkas, menggali, menanam dan menyiang akan membakar 200 kalori tiap jamnya.
Karena berkebun menggerakkan semua otot utama termasuk kaki, lengan, bokong, perut, leher dan punggung. Baik ketika menggali tanah, pengaturan tanah maupun membawa air, latihan tetap berlangsung.
Anda sebaiknya menggunakan alat-alat manual, karena berkebun dengan alat manual ketimbang elektrik selama 30 menit tiap harinya, akan membakar kalori sebanyak 722 dalam 5 jam, setara dengan seminggu.
6. Menumbuhkan tanaman sendiri lebih bernutrisi
Kemampuan menumbuhkan makanan sendiri yang bebas pestisida adalah salah satu keuntungan utama dari berkebun, meminimalkan eksposur racun merupakan aspek kesehatan yang penting.
Taman kota membantu menghemat energi, melindungi kualitas air dan tanah lapisan atas, dan mempromosikan keanekaragaman hayati juga mempercantik masyarakat padat penduduk. Selain itu dengan menanam tumbuhan yang dapat Anda konsumsi juga bisa mengurangi biaya belanja Anda.
Jika Anda susah untuk memulainya, Anda bisa memulainya dengan menanam tauge yang paling mudah ditanam dan dapat tumbuh dengan mudah selain menyehatkan. Saat ini juga sudah banyak aplikasi yang dapat membantu kegiatan berkebun Anda menjadi lebih mudah dan menyenangkan.