Liputan6.com, Makassar - Ada cara unik yang dilakukan jajaran polisi di Sulawesi Selatan dalam menekan angka kejahatan. Salah satunya dengan memantau harga sembako di pasar-pasar.
Polisi di sana percaya, harga sembako yang tinggi bisa memicu orang berbuat kejahatan.
"Seseorang yang status ekonomi bawah khususnya tentu akan terus berupaya untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya," kata Kepala Bidang Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Frans Barung Mangera di Makassar, Sulsel, Selasa (26/7/2016).
"Nah jika harga kebutuhan pokok tinggi tentu orang tersebut akan melakukan segala cara untuk tetap memenuhi kebutuhannya itu salah satunya dengan jalan melakoni kejahatan," sambung dia.
Karena itu, jajaran kepolisian saat ini disebar ke pasar-pasar tradisional. Mereka ditugaskan untuk memantau dan mengawasi harga sembilan bahan pokok (sembako).
Frans menuturkan, hal ini juga merupakan instruksi Kapolda Sulsel Irjen Pol Anton Charliyan. Anton, kata Frans, memerintahkan jajarannya untuk mengawasi dan melaporkan setiap perkembangan harga sembako di daerahnya masing-masing.
"Ini akan menjadi rutinitas dan wajib tiap jajaran melaporkan harga sembako sebagai upaya pengawasan," ujar Frans.
Dia menyatakan, dari hasil pemantauan, harga sembako di Sulsel masih normal. Dan dengan keadaan ini, diharapkan dapat menekan angka kriminalitas di Sulsel.
Unik, Kota Ini Cegah Kriminal dengan Pantau Harga Sembako
Polisi di sana percaya, harga sembako yang tinggi bisa memicu orang berbuat kejahatan.
diperbarui 27 Jul 2016, 07:00 WIB(Ilustrasi pasar)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Sinergi KAI Wisata dan LRT Jabodebek Ciptakan Peluang Bisnis
Warga Pertanyakan Pengelolaan Parkir Alun-Alun Wilayah Barat Kota Depok
Ganti Oli Mesin Gak Boleh Asal, Perhatikan Dulu Hal-Hal Ini
Pilbup Mimika 2024, Paslon Max-Peggi Sebut Suaranya Terus Menanjak
Saham ADRO Anjlok di Akhir November 2024, Ada Apa?
Polres Banjarbaru Imbau Warga Tak Terpancing Hoaks Usai Pemungutan Suara Pilkada 2024
Sinopsis dan Daftar Pemain Film 'Tak Ingin Usai di Sini', Diadaptasi dari Film Korea Selatan
UMP 2025 Naik 6,5%, Masih Kurang Buat Pekerja Bisa Hidup Layak
Oppo Find X8 Series Resmi Dijual Perdana di Indonesia, Tawarkan Cashback dan Bonus Casing Eksklusif!
Manchester United Sukses Amankan Kontrak Striker yang Bikin 10 Gol ke Gawang Liverpool
Banjir di Thailand Tewaskan 9 Orang, 13.000 Lainnya Mengungsi
Pengakuan Gong Yoo soal Drakor Squid Game, Ingin Jadi Peserta yang Tewas Pertama tapi Ditolak Sutradara