Liputan6.com, Jakarta - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti lolos dari reshuffle Kabinet Kerja, walau dia menyadari cap kontroversial melekat kepadanya. Terlebih, soal ketegasannya dalam menerapkan beragam kebijakan guna mengatasi aktivitas penangkapan ikan secara ilegal di perairan Indonesia.
"Saya dikenal kontroversial dalam memerangi penangkapan ikan secara ilegal," kata Menteri Susi saat membuka Ministerial Meeting on Traceability of Fish and Fisheries Product di Jakarta, seperti dilansir Antara, Rabu (27/7/2016).
Menurut dia, Indonesia telah mengambil berbagai langkah, kebijakan tegas, serta investigasi yang dilakukan dalam rangka mengatasi aktivitas pencurian ikan.
Ketegasan, kata dia, penting karena penangkapan ikan secara ilegal sebenarnya tidak hanya soal perikanan. Tetapi juga memiliki dampak kepada tindak pidana lainnya antara lain perdagangan orang, hewan langka, serta narkoba.
"Pekan lalu saya berbagi ini dengan FAO di Roma bahwa penangkapan perikanan secara ilegal bukan hanya berbicara tentang ikan," kata Susi.
Indonesia, kata dia, memiliki batasan laut yang luas sehingga penting pula agar berbagai negara untuk mengatasi masalah ini tanpa berdampak kepada hubungan bilateral antarnegara.
Menteri Susi Tak Kena Reshuffle Walau Dikenal Kontroversial
Terlebih soal ketegasannya saat menerapkan beragam kebijakan guna mengatasi aktivitas penangkapan ikan secara ilegal di perairan Indonesia.
Diperbarui 27 Jul 2016, 11:38 WIBMenteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti memberikan keterangan pers di Kementerian Kelautan dan Perikanan, Jakarta, Selasa (26/7). (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
THR Vs BHR: Apa Bedanya Bonus Ojol Grab dengan Tunjangan Karyawan?
Puncak Mudik Lebaran 2025 Diprediksi Terjadi pada 28 hingga 30 Maret
Bank Indonesia dan State Bank of Vietnam Perkuat Kerja Sama
Ingin Jadi Pengendali, Sentosa Bersama Mitra Gelar Tender Sukarela Saham PADI
Investor Kripto Tengah di Level Ketakutan Ekstrem
Cara Mencegah Rambut Beruban Agar Tidak Tumbuh Lagi
Minyakita Dikorupsi Produsen Nakal, Menko Pangan: Penjarakan!
Resep Sop Merah untuk Sahur dan Buka Puasa Bernutrisi, Anak-anak Pasti Suka
Kabar Tersangka Kasus Korupsi Pertamina Punya Grup WA Dinamai Orang-Orang Senang, Ini Kata Kejagung
Kasus Minyakita Bodong, Polisi Tetapkan 1 Tersangka
Istri Ingin Gugat Cerai karena Suami Tak Memberi Nafkah? Simak Kata Buya Yahya
Ojol Minta THR Sesuai UMP, Ini Hitungannya