Liputan6.com, Jakarta - Bakal calon Gubernur DKI Jakarta petahana Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menyatakan akan maju melalui jalur partai politik. Hal tersebut, dikatakan Ahok dalam acara halalbihalal bersama relawannya, TemanAhok, dan tiga parpol pendukungnya.
"Sudahlah maju lewat parpol saja," kata Ahok menutup sambutannya di depan markas TemanAhok, Kompleks Graha Pejaten, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (27/7/2016).
Sebelum mengatakan hal tersebut, Ahok menceritakan beberapa kisah ketiga parpol pendukungnya yakni Nasdem, Hanura, dan Golkar saat merapat mendekatinya.
"Ketiga partai ini tahu saya, pokoknya mendukung Ahok tapi kalau bikin acara pakai duit parpol lu ya jangan pake duit TemanAhok," ujar Ahok disambut tepuk tangan ratusan pendukungnya yang hadir.
Dalam kesempatan yang sama, salah satu pendiri TemanAhok Sigit Widyastomo mengatakan, pihaknya menghargai keputusan Ahok dan tetap akan mendukungnya.
"Tadi jawabannya sudah dikatakan bapak (Ahok) maju melalui apa, dan kami tetap akan mendukung bapak. Kami akan mengawal di TPS, kami siap (bersinergi) dengan parpol," ucap Singgih.
Ahok Putuskan Maju Pilkada DKI Lewat Parpol
TemanAhok mengatakan, mendukung keputusan Ahok ikut pilkada lewat jalur parpol.
diperbarui 27 Jul 2016, 19:37 WIBAhok mengatakan bahwa surat yang menjadi barang bukti tersebut tidak dilaporkan kepadanya sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Akses Jalan Menuju Wisata Sukabumi Kembali Tertimbun Longsor
Pesan Mbah Moen, Tingkat Iman Tertinggi Adalah Menerima Qada dan Qadar, Caranya Begini Kata Gus Baha
KPK Tidak Tutup Kemungkinan Periksa Megawati dalam Kasus Harun Masiku
5 Aktivitas Transfer Manchester United di Bursa Januari 2025: Siapa yang Pergi dan Datang?
Kaleidoskop 2024: Deretan Peristiwa di Kalteng, dari Misteri Hilangnya Mahasiswa hingga Penampakan 'Awan Kinton'
Momen Presiden Prabowo Subianto Hadiri Perayaan Natal Nasional 2024
Khidmat, Malam Perayaan Natal Nasional 2024 di Indonesia Arena
Para Ketua Umum Parpol Kumpul di Kediaman Prabowo, AHY Akui Bahas Soal Politik
Libur Nataru Jumlah Penumpang di Bandara Banyuwangi Meningkat, Tingkat Keterisian Capai 92 Persen
Tidak Terpakai di Olympique Lyon, Wilfried Zaha Jadi Incaran Klub MLS
Prabowo Tegaskan Bukan Memaafkan Koruptor: Enak Aja, Udah Nyolong
VIDEO: Wamen Komdigi Pastikan Kualitas Internet Baik Selama Libur Nataru