Liputan6.com, Jakarta - Keputusan Basuki Tjahja Purnama atau Ahok untuk mencalonkan kembali sebagai Gubernur DKI Jakarta lewat partai politik (parpol) menuai reaksi dari berbagai kalangan.
Banyak yang mengira Ahok memilih jalur independen, mengingat TemanAhok telah berhasil mengumpulkan lebih dari 1 juta KTP warga Jakarta.
Baca Juga
Advertisement
Setelah itu, linimasa Twitter pun mendadak ramai dengan tagar #BalikinKTPGue. Bahkan, tagar tersebut sempat menjadi trending topic Indonesia pada Kamis (28/7/2016) kemarin.
Tagar ini dinilai menjadi ungkapan kekecewaan warga Jakarta terhadap keputusan Ahok. Namun, beberapa penelusuran mengungkap bahwa tagar tersebut dicuit (tweet) tak hanya dari Jakarta.
Berdasarkan penelusuran tim Tekno Liputan6.com, Jumat (29/7/2016) lewat Trendsmap, tagar #BalikinKTPGue tak hanya dicuit oleh warga DKI Jakarta.
Cuitan ini juga datang dari kota-kota besar di Pulau Jawa, seperti Bandung, Semarang, Yogyakarta hingga Surabaya. Menariknya, beberapa cuitan dengan tagar tersebut juga datang dari luar Pulau Jawa, Pulau Sumatera (Medan, Palembang, Lampung) Bali, dan Sulawesi Tengah.
Menurut pantauan dari situs Twitter Analytics lainnya, yakni Onemilliontweetmap, tagar #BalikinKTPGue muncul secara real-time dari cuit pengguna atau sekadar Retweet (RT) di kota besar lainnya seperti Lampung .
Tim Tekno Liputan6.com kembali menelusuri dari tools csc. Tercatat pada pukul 10.00-14.00, hasilnya menyebutkan bahwa tagar #BalikinKTPGue menghasilkan kecewa dan marah (total 8 orang), dan senang (total 93 orang).
Tools ini juga menampilkan sumber utama pencuit tagar #BalikinKTPGue, yang diketahui pengguna dengan akun @eendracool.
(Cas/Isk)