Citizen6, Jakarta - Apakah kamu pernah melihat model peragaan busana (fashion show) berjalan mundur pada saat catwalk? Dalam acara fashion show yang digelar di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta pada Rabu (20/7/2016), formasi mundur dilakukan agar para model tetap menatap para tamu undangan yang hadir.
Baca Juga
Advertisement
Hal ini cukup unik dan menjadi daya tarik tersendiri bagi para hadirin untuk mengabadikan momen fashion show. Tidak hanya formasi mundur yang menjadi daya tarik acara. Gelar acara peragaan busana ini merupakan kali pertama PT Angkasa Pura II tidak segan-segan menggandeng tiga desainer ternama Indonesia.
Tiga desainer yang tergabung dalam IPMI (Ikatan Perancang Muda Indonesia), yakni Tri Handoko, Danny Satriadi dan Mel Ahyar. Peragaan busana yang bertemakan Smart and Fashionable ditujukan bagi kamu yang sering beraktivitas travelling.
Selain itu, bandara juga disulap menjadi sedemikian rupa untuk membuat nyaman para tamu. Terminal 3 Soetta kini didukung fasilitas-fasilitas yang membuat para tamu takjub akan desain dan nilai artistik yang mempuni. Tentunya, bandara ini dibangun untuk memperkenalkan para seniman yang karyanya terpampang di beberapa sudut bandara.
Penasaran dengan kelanjutan artikelnya, kamu bisa baca di sini.
(ul)
Penulis:
Campus Citizen Journalist Liputan6.com
Jadilah bagian dari Komunitas Campus CJ Liputan6.com dengan berbagi informasi & berita terkini melalui e-mail : campuscj6@gmail.com serta follow official Instagram @campuscj6 untuk update informasi kegiatan-kegiatan offline kami.