Boyong Andre Gomes, Presiden Barca Dapat Kue Spesial

Gomes jadi pemain keempat yang direkrut Barca di bursa transfer ini.

oleh Rama Dani diperbarui 30 Jul 2016, 19:11 WIB
Andre Gomes (AFP/Lluis Gene)

Liputan6.com, Barcelona - Andre Gomes menjadi rekrutan teranyar Barcelona. Dia didatangkan dari Valencia dengan mahar sekitar 35 juta euro.

Bagi ayah Gomes, melihat putranya berkostum Barcelona adalah mimpi yang menjadi nyata. Casemiro Gomes sejak lama merupakan pendukung setia Los Azulgranas.

Saking gembiranya melihat Gomes diboyong oleh Barcelona, saat acara perkenalan beberapa waktu lalu, Casemiro pun membawakan oleh-oleh spesial buat presiden klub, Josep Maria Bartomeu. Dia memberikan sekotak kue sebagai ucapan terima kasih, seperti diberitakan Sport.

Tentu bukan kue biasa. Balem cakes merupakan makanan khas dari daerah di pinggiran Kota Lisbon. Konon kue tersebut diproduksi 20.000 buah per hari oleh satu-satunya pabrik di sana. Selain itu, sang pembuat sengaja menyimpan rapat-rapat resepnya sejak 1837 silam.

Lepas dari hadiah yang diberikan sang ayah kepada klub barunya, Gomes pribadi menyatakan kalau Barcelona merupakan pilihan tepat buatnya. "Barcelona sejalan dengan gaya permainan sepak bola dan identitas saya," kata Gomes.

Andre Gomes (AFP/Lluis Gene)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya