Lewat di Jalur Pantura, Bus Transjakarta Bikin Takjub Warga

Uniknya lagi, bus ini adalah bus Transjakarta bertingkat yang biasa disebut bus Wisata Transjakarta.

oleh Fajar Eko Nugroho diperbarui 01 Agu 2016, 05:53 WIB
Bus wisata Transjakarta saat melewati jalur Pantura Tegal-Brebes, Minggu (31/7/2016). (Liputan6.com/Fajar Eko Nugroho)

Liputan6.com, Brebes - Siang itu jam baru menunjukan pukul 10.00 WIB. Seperti biasa, suasana jalan Pantura Tegal-Brebes tampak lengang di Minggu pagi itu. Keramaian kendaraan yang melintas dari arah barat ke timur hilir mudik silih berganti.

Suasana tiba-tiba berubah menjadi ramai saat sebuah bus besar berwarna merah melintas dari arah Tegal-Brebes, Jawa Tengah. Sekelompok anak-anak berusia belasan tahun yang sedang berada di Jalan Kaligangsa Wetan kaget melihat bus besar berwarna merah berhenti tidak jauh dari tempatnya berkumpul.

Usut punya usut, bus berpelat nomor B 9082 XBZ itu berhenti sebentar untuk keperluan memompa ban bus di sebuah bengkel. Tak sampai sepuluh menit, bus itu pun kembali melanjutkan perjalanan dan masuk ke pintu Tol Brebes Timur (Brexit).

Karena penasaran, anak-anak itu pun akhirnya mendekati bus besar tersebut. Mereka terlihat takjub saat mengetahui ternyata bus yang berhenti itu adalah bus Transjakarta. Uniknya lagi, bus ini adalah bus Transjakarta bertingkat yang biasa disebut bus Wisata Transjakarta.

Tanpa aba-aba, lima remaja itu pun mengabadikan bus Transjakarta dengan kamera telepon seluler milik mereka. Bahkan, sambil berteriak dua orang di antaranya sempat meminta sang sopir untuk membunyikan klakson bus.

Bus wisata Transjakarta saat melewati jalur Pantura Tegal-Brebes, Minggu (31/7/2016). (Liputan6.com/Fajar Eko Nugroho)

Belum sempat sang sopir membunyikan suara klakson, bus Transjakarta itu langsung tancap gas melaju kencang ke arah Jakarta.

"Yah, busnya malah pergi, belum sempat ngerekam suara klaksonya malah kabur," ujar seorang bocah berambut cepak sembari memperlihatkan raut wajah kecewa, Minggu 31 Juli 2016.

Bus Masih Baru

Tak hanya mereka yang takjub melihat bus Transjakarta lewat di jalur Pantura. Sejumlah warga yang saat itu berada di sekitar pintu masuk Tol Brexit juga bertanya-tanya kenapa bus Transjakarta melintas di jalur Pantura.

"Tadi saya heran, kok bus Transjakarta lewat depan sini, padahal bus ini kan adanya di Jakarta. Jujur ya bus itu bagus sekali, besar ada papan digitalnya. Saya baru pertama kali lihat bus Transjakarta," kata Johan (28), warga Saditan, Brebes.

"Pengin coba naik bus Transjakarta itu, dalamnya seperti apa ya. Kalau dilihat sepintas dari luar tadi pun bagus. Seandainya bus seperti itu ada di sini (Brebes) saya ingin coba naik dan muter-muter kota naik bus itu," imbuh dia.

Berdasarkan pantauan Liputan6.com, bus tanpa penumpang itu juga sempat berhenti sejenak di dekat Pos Polisi pintu masuk Tol Brexit.

Belum diketahui kenapa bus Transjakarta melintas di jalur Pantura Tegal-Brebes. Namun, jika dilihat dari pelat nomor yang masih berwarna dasar putih dan tulisan huruf dan angka bewarna merah, diperkirakan bus Transjakarta itu baru akan dioperasikan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya