3 Tips Kelola Uang Biar Cepat Kaya

Berikut tips jitu bagaimana cara mengelola uang seperti dilansir dari Lifehack.

oleh Liputan6 diperbarui 01 Agu 2016, 12:36 WIB
Buat kamu yang masih mahasiwa, coba deh ikuti tips mengelola keuangan berikut ini.

Liputan6.com, Jakarta - Banyak orang yang punya masalah dengan uang. Tak sedikit juga dari mereka yang terserang stres karena masalah ini. Salah satu penyebabnya adalah mereka tak tahu bagaimana mengelola uang itu.

Padahal jika bisa mengelolanya, permasalahan mengenai itu pun bisa dihindari.

Dengan mengelola uang, seseorang pun bisa menjadi kaya. Setidaknya tidak punya masalah uang. Berikut tips jitu bagaimana cara mengelola uang seperti dilansir dari Lifehack.

1. Mencatat Pengeluaran

Mencatat pengeluaran Anda sangat penting untuk memastikan untuk apa saja uang Anda gunakan. Selain itu, Anda juga akan memiliki pemahaman tentang sejauh mana keadaan keuangan Anda jika Anda ingin melakukan investasi yang potensial untuk masa depan.

2. Pilih Jenis Tabungan yang Sesuai dengan Kebutuhan

Pastikan jenis tabungan yang Anda gunakan sudah sesuai dengan kebutuhan Anda. Dunia perbankan kini menawarkan berbagai jenis tabungan dengan berbagai kelebihan agar calon nasabah mau mempercayakan uangnya kepada mereka. Misalnya saja, tingkat suku bunga yang tinggi atau kemudahan saat mengurus akomodasi hotel.

3. Investasikan Uang Anda Secara Tepat

Banyak hal yang bisa Anda lakukan supaya investasi Anda berkembang. Misalnya saja, surat utang menawarkan bunga yang kecil tapi stabil. Sementara itu kalau Anda menginginkan hasil yang lebih besar, Anda bisa mencoba stock trading dan trade betting. Walaupun risiko yang Anda hadapi lebih besar, tapi dengan mempelajari pergerakan pasar, maka Anda bisa tetap mendapat keuntungan (Nabila).

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya