Liputan6.com, Jakarta Selain lemak pada paha, betis, dan lengan ternyata lemak pada perut juga sangat meresahkan. Membiarkan lemak perut begitu saja dapat menyebabkan buncit yang bisa mengganggu penampilan Anda. Perlu Anda sadari bahwa lemak perut lebih bahaya daripada lemak di bagian tubuh lainnya.
Kini Anda bisa mendapatkan perut rata dengan mudah tanpa melakukan hal-hal yang melelahkan. Dilansir dari thelist.com pada Rabu (3/8/2016), berikut cara mudah menghancurkan lemak perut yang bisa Anda tiru.
Advertisement
Minum tequila
Penelitian telah menunjukkan bahwa minum tequila dapat membantu menurunkan berat badan Anda. Minuman distilasi yang terbuat dari tanaman agave ini, mengandung gula alami yang tidak diserap oleh tubuh Anda, melainkan dapat menurunkan kadar glukosa dalam tubuh Anda.
Minum air putih
Tak perlu diragukan lagi, air putih memang memiliki banyak sekali manfaat bagi tubuh. Minum air putih dapat membuang segala sampah dalam tubuh Anda termasuk membantu sistem pencernaan mencerna makanan yang keras dan sulit dicerna. Karena itu, rutin minum air putih akan membuang lemak pada perut Anda dan tidak buncit lagi.
Tidur cukup
Diet dan olahraga untuk mengecilkan perut merupakan hal yang cukup merepotkan. Hal yang simpel seperti tidur yang cukup di malam hari ternyata bisa mengecilkan perut buncit Anda. Setiap orang membutuhkan waktu istirahat setidaknya 7-8 jam setiap harinya.
Penelitian menunjukkan orang yang menyisihkan waktunya 7 jam sehari untuk tidur, dapat mengendalikan lemak yang berlebihan pada tubuh.
Minyak kelapa
Minyak kelapa akan membantu Anda mengurangi lemak perut secara efektif. Anda cukup mengonsumsi dua sendok makan minyak kelapa setiap hari maka lemak perut Anda akan berkurang dalam beberapa minggu. Selain mengurangi lemak perut, minyak kelapa juga bisa meningkatkan metabolisme tubuh, dan mengurangi nafsu makan Anda.
Coklat hitam
Mungkin hanya sebagian orang yang mengetahui bahwa coklat hitam bisa membantu mengecilkan perut buncit. Mengonsumsi sedikit coklat hitam sebelum dan sesudah makan akan memberikan rasa kenyang dalam perut, sehingga Anda tidak memiliki nafsu untuk ngemil lagi. Selain itu, coklat hitam ini kaya akan antioksidan yang menjadikan tubuh Anda lebih sehat dan rileks yang membuat tidur lebih nyenyak.
(Dearni Grasia)