Liputan6.com, Jakarta - Penyidik Direktorat Tindak Pidana Umum (Dit Tipidum) Bareskrim Mabes Polri terus mendalami kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dengan modus mengirimkan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) ke Malaysia. Pada kenyataannya, para TKI ini kemudian dipekerjakan sebagai Pekerja Seks Komersial (PSK).
Kasubdit III Dit Tipidum Bareskrim Mabes Polri Kombes Umar Surya Fana mengatakan, dalam waktu dekat ini pihaknya akan memanggil pegawai Ditjen Imigrasi. Pemeriksaan dilakukan terkait perdagangan 23 TKI yang dikirimkan oleh pasutri AR alias Vio dan RHW alias Rendi alias Radit.
"Akan diperiksa kalau enggak Rabu besok ya Kamis. Inisialnya HS. Dia saja, nggak ada yang lain," ujar Umar saat dikonfirmasi, Jakarta, Selasa (2/8/2016).
Umar menjelaskan, HS merupakan pegawai Ditjen Imigrasi yang diduga terlibat dalam pemalsuan dokumen. Dalam kasus ini, HS diperiksa dalam kapasitasnya sebagai saksi. Namun tidak menutup kemungkinan HS bisa menjadi tersangka jika bukti-bukti yang didapatkan cukup.
"Diperiksa keterangannya (sebagai saksi) dari tersangka yang sudah ditahan," tutur dia.
Penyidik Bareskrim Mabes Polri telah menangkap tiga tersangka dalam kasus perdagangan manusia ini. Mereka yakni AR alias Vio dan RHW alias Radit alias Rendi yang merupakan otak pelaku. Juga ditangkap SH alias SP alias Sarip yang membantu menyediakan dokumen palsu. Dia juga yang menghubungkan AR dan RHW dengan oknum pegawai Ditjen Imigrasi.
Sebanyak 23 wanita diberangkatkan ke Malaysia dan dijadikan sebagai PSK oleh pasutri AR dan RHW. Dari jumlah tersebut, hanya 18 orang yang telah ditemukan. Polisi masih mencari lima korban lain.
Perdagangan Orang ke Malaysia, Polisi Panggil Staf Imigrasi
HS merupakan pegawai Ditjen Imigrasi yang diduga terlibat dalam pemalsuan dokumen.
diperbarui 02 Agu 2016, 13:25 WIBTKI korban perdagangan orang di Korsel tiba di Bandara Soetta (Liputan6.com/ Pramitha Tristiawati)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Mengatasi Cemas dan Jantung Berdebar, Kenali pula Penyebab dan Gejalanya
Apa yang Terjadi di Lapas Tanjung Raja, Terekam Video Diduga Pesta Sabu
Dinobatkan Jadi Miss Universe 2024, Victoria Kjaer Catat Sejarah Baru
3 Cara Ganti Nama Facebook, Tutorial Step by Step untuk Pemula
5 Dosa yang Jarang Disadari oleh Muslimah
Riri Moeya Gandeng Eka Gustiwana Rekam Ulang Lagu Bila Kuingat, Hit Lawas dari Ivo Nilakreshna
Cara Mengatasi Data Seluler Tidak Muncul di HP Android dengan Mudah
Hati-hati, 10 Wilayah di Pesisir Utara Jakarta Diminta Waspada Banjir Rob
Bawaslu, KPU dan Kementerian PPPA Komitmen Jaga Ruang Aman bagi Perempuan di Pilkada
Momen Isyana Sarasvati Bernyanyi Bersama Keluarga di Konser Lost in Harmony
Ini Cara Merebus Brokoli Agar Tetap Renyah dan Kaya Nutrisi
Mike Tyson Ungkap Hampir Meninggal Sebelum Adu Jotos dengan Jake Paul