Bukan Seks, Ini Jenis Selingkuh Terburuk bagi Pasangan

Hubungan seks dengan orang lain selama ini dianggap sebagai jenis selingkuh terburuk, padahal faktanya tidak demikian.

oleh Annabella Siahaan diperbarui 02 Agu 2016, 20:30 WIB
Hubungan seks dengan orang lain selama ini dianggap sebagai jenis selingkuh terburuk, padahal faktanya tidak demikian. Sumber: Marieclaire.co.uk.

Liputan6.com, Jakarta Anda akan dimaafkan bila berpikir bahwa hal terburuk yang dapat Anda lakukan dalam sebuah hubungan adalah tidur dengan seseorang yang bukan pasangan Anda. Tapi ternyata melakukan aktivitas seksual dengan orang lain bukan jenis selingkuh paling buruk yang bisa dilakukan oleh seseorang.

Menurut sebuah studi baru dari Dr David Frederick dari Chapman University di California, hal yang paling merusak yang dapat Anda lakukan terhadap hubungan Anda tidak benar-benar melibatkan aktivitas fisk dengan orang lain, tapi berselingkuh secara emosional.

Dipublikasikan dalam Archives of Sexual Behaviour, Dr Frederick meminta lebih dari 60 ribu gay, lesbian, biseksual, dan orang-orang heteroseksual mengungkapkan bagaimana perasaan mereka tentang urusan emosional dan fisik, dan jawabannya adalah bahwa selingkuh secara emosional lebih buruk.

Selingkuh secara emosional adalah berhubungan dekat dengan orang lain, sering saling menggoda, berbagi pesan dan umumnya bertindak seperti pasangan ketika Anda tidak berada di dekat pasangan Anda sesungguhnya. Walaupun tidak melibatkan keintiman fisik yang sebenarnya, selingkuh secara emosional bisa sama-sama menyakitkan bahkan dapat lebih merusak sebuah hubungan daripada hubungan seks.

Penelitian ini menemukan bahwa 65 persen wanita menganggap bahwa selingkuh secara emosional lebih buruk dari selingkuh secara fisik. Di sisi lain, hanya 46% laki-laki merasa bahwa selingkuh secara emosional lebih buruk dari selingkuh secara fisik.

Perbedaan pendapat antara pria dan wanita pada jenis perselingkuhan disebabkan oleh karena pria tidak ingin memiliki dan membesarkan anak dari pria lain. Mungkin hal yang paling menarik tentang penelitian ini adalah bahwa pasangan LGBT juga memiliki pandangan yang serupa dengan pasangan heteroseksual. Dr Frederick menemukan bahwa 70 persen pria biseksual, 68 persen laki-laki gay dan 73 persen perempuan biseksual menganggap perselingkuhan emosional lebih buruk daripada perselingkuhan secara fisik.

 

 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya