Liputan6.com, Jakarta - Samsung Galaxy Note7 baru saja meluncur di New York, Amerika Serikat pada 2 Agustus 2016. Tanpa menunggu lama, masyarakat Indonesia bisa segera memiliki Samsung Galaxy Note7 dengan melakukan pre order secara online melalui GalaxyLaunchPack.com mulai 5 hingga 21 Agustus 2016.
GalaxyLaunchPack.com adalah situs resmi Samsung di Indonesia yang platform-nya didukung oleh Dinomarket dengan sistem pembayaran dari DinoPay. Pengambilan pre order bisa dilakukan pada 1 September 2016 di Samsung Experience Store (SES) di seluruh Indonesia.
Pada pre order eksklusif ini, Samsung menawarkan 3 pilihan paket. Pertama adalah paket regular Samsung Galaxy Note7 seharga Rp 10.777.000 yang akan mendapatkan gratis battery pack 10.200 mAh senilai Rp 950.000.
Paket kedua yaitu Samsung Galaxy Note7 + Gear VR versi terbaru senilai Rp 11.277.000. Bila dibeli terpisah, harga Samsung Gear VR Rp 1.499.000. Paket ketiga yakni Samsung Galaxy Note7 + Samsung Gear Fit2 senilai Rp 11.977.000. Harga Samsung Gear Fit2 sendiri adalah Rp 2.499.000.
Founder dan CEO Dinomarket, Victor Wiguna mengatakan, ini adalah yang ke-10 kalinya Dinomarket menjadi platform dan partner eksklusif Samsung untuk pre order ponsel flagship dan smartwatch Samsung selama tiga tahun.
Baca Juga
Advertisement
"Dinomarket kembali dipercaya sebagai partner eksklusif untuk mengelola situs pre order resmi Samsung yakni GalaxyLaunchPack.com," ujar Victor melalui keterangan resminya, Jumat (5/8/2016).
Selain itu, kata Victor, GalaxyLaunchPack.com juga menawarkan kemudahan berbelanja. "Cicilan 0% hingga 12 bulan dan cashback senilai Rp 900.000 bisa dinikmati hanya selama masa pre order," terangnya.
Soal spesifikasi, Samsung Galaxy Note 7 membawa beberapa peningkatan dari versi sebelumnya, Galaxy Note 5. Beberapa di antaranya layar lengkung di kedua sisi dan pengisian daya menggunakan port USB type-C. Smartphone ini juga dibekali teknologi pemindai iris mata untuk unlock perangkat dan memaksimalkan keamanan data pribadi.
Dengan pelindung layar Gorilla Glass 5 serta S Pen Stylus yang akurat dan sensitif, menjadikan Galaxy Note 7 lebih baik dibanding generasi sebelumnya.
Bahkan, Galaxy Note 7 dan stylus-nya tahan terhadap air dan debu dengan sertifikasi IP68, yang mana bisa dibawa menyelam hingga kedalaman 1,5 meter selama 30 menit.
Soal kamera, handset dengan kapasitas baterai 3.500 mAh ini dilengkapi kamera utama 12MP dan kamera depan 5MP. Kedua kamera memiliki bukaan hingga f1.7, yang menjadikanya sanggup menangkap gambar dengan jelas di tempat kurang cahaya.
(Isk/Cas)