Tak Bisa Lakukan Ini Saat Hamil, Chelsea Olivia Sedih

Chelsea Olivia ungkap kesedihan karena tidak bisa mengonsumsi makanan ini selama hamil.

oleh Fajarina Nurin diperbarui 07 Agu 2016, 10:00 WIB
Chelsea Olivia ungkap kesedihan karena tidak bisa mengkonsumsi makanan ini selama hamil.

Liputan6.com, Jakarta - Perempuan yang sedang hamil biasanya memiliki daftar makanan yang tidak boleh dikonsumsi demi kesehatan janin. Salah satunya adalah olahan masakan daging mentah. Chelsea Olivia yang kandungannya sudah memasuki trimester akhir pun menjalani pantangan tersebut.

Tidak mengonsumsi makanan kesukaan selama berbulan-bulan tentu menjadi hal yang sedikit menyiksa bagi sebagian orang. Seperti yang dialami Chelsea saat harus menghentikan makan makanan olahan Jepang, sashimi selama hamil.

 

Chelsea Olivia rindu pada makanan ini sealam hamil. (Instagram)

 

Untuk mengungkapkan rasa rindunya pada makanan tersebut, Chelsea mengunggah sebuah momen lucu dalam Instagram pribadinya. Dalam foto tersebut, Chelsea Olivia tampak memandangi sebuah lemari kaca berisi sushi dan sashimi sambil memasang ekspresi cemberut. Perut besarnya pun tampak jelas.

Dalam keterangan fotonya, Chelsea menulis lirik lagu "See You Again" karya Wiz Khalifa seakan mendramatisir kerinduan yang menggebu di dadanya. "It's been a long day, without you my friend, and I'll tell you all about it when I see you again. (Bernyanyi pada teman-teman sashimi)," tulis Chelsea.

Foto yang diunggah pada Jumat (5/8/2016) itu disukai oleh lebih dari 92 ribu pengguna Instagram. Ratusan netizen pun membanjiri kolom komentar tersebut. Beberapa dari mereka dibuat tertawa karena momen dramatis yang dibagikan Chelsea.

 

Chelsea Olivia rayakan ulang tahun dan baby shower [foto: instagram]

"Fast and furious 7 (?) See you again (?)" ujar salah satunya dengan emoticon tertawa. Bagaimana tidak, lagu tersebut sebenarnya ditujukan untuk mengenang Paul Walker yang meninggal karena kecelakaan mobil pada tahun 2013. (Rin)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya