Liputan6.com, Jakarta - Calon gubernur petahana Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengaku dirinya masih mengharapkan dukungan dari PDIP di Pilkada DKI Jakarta. Namun, dia pasrah apapun keputusan partai besutan Megawati Soekarnoputri itu.
"Ya ngarep enggak ngarep. Kan terserah sama PDIP. Aku mah fokus kerja saja, enggak usah dipusingin. Kalau dipikirin mabok tahu enggak. Ngapain dipikirin Belanda masih jauh, 19 September pendaftaran," ujar Ahok di Balai Kota Jakarta, Selasa (9/8/2016).
Ahok mengaku sudah sering mendekati dan bertemu Megawati. Namun nyatanya partai berlambang banteng moncong putih itu belum juga mengusung dia.
Berkaca dari pengalaman itu, Ahok yakin Megawati belum tentu memilih Tri Rismaharini sebagai bakal calon gubernur. Meskipun Wali Kota Surabaya itu kerap bertemu Megawati.
"Eggak tahu (PDIP usung Risma). Aku juga sudah ketemu (Mega) enggak diusung. Kan (Ahok) sudah ketemu (Mega) duluan, ketemu berapa kali sih supaya diusung," ujar Ahok.
Menurut Ahok, hingga kini komunikasinya dengan Megawati masih berjalan baik. Apabila tidak bertemu langsung dengan Megawati, dirinya sudah berkomunikasi dengan Djarot Saiful Hidayat terkait dukungan PDIP.
"Komunikasi kan ada Djarot. Aku sama Bu Mega biasa, sekarang lagi sibuk aja beliau, sebelumnya kita sering ketemu kok," pungkas Ahok.
Ahok: Terserah PDIP, Tidak Usah Dipusingkan
Ahok mengaku sudah sering mendekati Megawati. Namun nyatanya partai berlambang banteng moncong putih itu belum juga mengusung dia.
diperbarui 09 Agu 2016, 10:34 WIBGubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengakui telah melakukan komunikasi dengan Megawati Soekarnoputri. Ini terkait keinginannya untuk bisa mendapatkan dukungan dari PDIP.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Prabowo: Pertama Kali, Alokasi Pendidikan APBN 2025 Tertinggi dalam Sejarah Indonesia
Wanita Melahirkan di Mobil Saat Perjalanan ke Rumah Sakit, Tempat Kelahirannya di Akte Jadi Sorotan
7 Arti Mimpi Adik Meninggal dan Cara Menyikapinya Menurut Berbagai Tafsir
Mengenal Beseprah, Tradisi Sarapan Bersama ala Masyarakat Kutai
Pramono-Rano Deklarasi Menang Satu Putaran, Timses RIDO: Tunggu Hasil Resmi KPU
Rumah Ketua DPRD Dompu Dilempar OTK saat Konvoi Kemenangan Pilkada
Tatkala Abah Guru Sekumpul Menolak Hadiah dari Santri walau Hanya Setandan Pisang, Ada Apa?
Wotawati, Transformasi Kampung Tersembunyi di Gunungkidul Jadi Destinasi Wisata Sejarah
Pasangan Pengantin Menikah di Timezone, Sering Jadi Tempat Kencan Selama Pacaran
Permasalahan Hidup Datang Silih Berganti, Solusinya Ada di Orangtua Kata Buya Yahya
Wanita Muda Ditangkap saat Hendak ke Minimarket, di Bagasinya Kedapatan Ganja
Pengacara Minta Polda Metro Hentikan Kasus Firli Bahuri, Ini Alasannya