Harga BMW i8 di Indonesia Mahal 2 Kali Lipat Ketimbang Eropa

BMW Group Indonesia (BGI) resmi meluncurkan sportcar Plug-in Hybrid BMW i8 di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016.

oleh Rio Apinino diperbarui 11 Agu 2016, 14:37 WIB
Mobil berteknologi plug in hybrid resmi dipasarkan di Indonesia dengan harga Rp 3,4 miliar

Liputan6.com, Jakarta BMW Group Indonesia (BGI) resmi meluncurkan sportcar Plug-in Hybrid BMW i8 di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 di ICE, Serpong, Tangerang Selatan, Kamis (11/8/2016).

Harga mobil ini beragam. Di Amerika Serikat (AS) misalnya, menurut laman caranddriver, i8 dibanderol dengan harga mulai dari US$ 141.695 atau setara Rp 1,85 miliar. Sementara di Inggris harganya 104.540 pound sterling atau setara Rp 1,78 miliar.

Sementara di Indonesia, harga BMW i8 melambung tinggi, yaitu mencapai Rp 3,4 miliar off the road Jakarta. Harga ini telah mencakup perawatan hingga 5 tahun atau 60 ribu kilometer, serta jaminan baterai selama 8 tahun.

Sebagai pembanding, dengan uang sebanyak itu kita bisa membeli 22 unit Toyota Calya varian tertinggi sekaligus. Toyota Calya dibanderol dengan harga tertinggi Rp 150 juta.

Menurut Jodie O'tania, Head of Corporate Communication BMW Group Indonesia, meski harganya hampir dua kali lipat lebih tinggi dibanding di Eropa, tapi di negara Asia lain harganya cenderung sama. Jodie juga mengatakan harga tersebut sudah sangat sesuai.

"Untuk konsumen harga tersebut sudah cukup, sesuai untuk kendaraan seperti ini.  Sesuai dengan apa yang diberikan," ujar Jodie setelah prosesi pembukaan selubung BMW i8.

Sekedar Informasi BWM i8 pernah diperkenalkan di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS), 2014 lalu. Meski baru dijual oleh importir resmi, beberapa konsumen sudah ada yang memilikinya dengan membeli melalui Importir Umum (IU). Prestige Image Motorcars misalnya, telah menjual BMW i8 sejak pertengahan 2015 lalu.

Versi terkini BMW i8 menggendong mesin bensin 1,5 liter, 3 silinder, turbocharged, serta disandingkan dengan motor listrik. Gabungan keduanya mampu hasilkan output maksimal 362 Tk dan torsi 570 Nm. Mesin tersebut mampu membuat i8 melaju dengan kecepatan 100 km/jam dari titik nol hanya dalam waktu 4,4 detik.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya