Liputan6.com, Jakarta Rekaman CCTV berisi detik-detik kegiatan Jessica Kumala Wongso di kafe Olivier telah dianalisa ahli digital forensik dalam persidangan, Kamis 11 Agustus kemarin. Namun, rekaman CCTV tersebut kurang jelas dan kegiatan Jessica terhalangi sejumlah obyek, hingga pergerakan tangan Jessica masih menjadi perdebatan.
Berdasarkan analisa saksi ahli digital forensik AKBP Muhammad Nuh, dalam rekaman terlihat detik demi detik kegiatan Jessica di meja nomor 54 kafe olivier, sesaat sebelum Mirna dan Hanie datang.
Advertisement
Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Kamis (11/8/2016), pelayan kafe Olivier tampak mengantarkan kopi dan kemudian mengantarkan cocktail. Setelah itu, saksi ahli menjelaskan, Jessica tampak menggeser papan menu dan gelas cocktail, sesaat sebelum mengatur tas kertas di atas meja.
Saksi ahli juga menjelaskan analisa pergerakan tangan Jessica dari tas ke arah meja. Kemudian, Jessica membereskan tas kertas dari atas meja.
Tak lama Mirna dan Hanie datang. Mirna duduk di tengah dan mengambil gelas kopi, meminumnya, dan kemudian mengibas-kibaskan tangannya.
Setelah kondisi Mirna memburuk, saksi ahli juga menjelaskan gerak-gerik Jessica. Tampak Jessica menggaruk-garuk pahanya dan kemudian menggaruk-garuk tangannya.
Analisa kegiatan Jessica juga dilengkapi dengan analisa pembuatan kopi oleh Rangga dan penyajian kopi. Saksi ahli IT Christopher Hariman tidak melihat Rangga memasukkan sesuatu yang lain ke gelas kopi Vietnam selain bahan-bahan kopi.
Urutan penyajian kopi juga dianalisa. Mulai dari tatakan gelas, gelas kopi, sedotan putih, dilanjutkan dengan menuang isi dan terakhir piring kecil putih.
Namun, kuasa hukum Jessica Kumala Wongso meragukan hasil analisa saksi ahli.
Keluarga Mirna tampak menitikkan air mata saat mengikuti penjelasan saksi ahli. Sementara Jessica mengaku keberatan atas keterangan saksi ahli, namun baru akan menjelaskan keberatannya saat pemeriksaan dirinya.