Maruarar PDIP Yakin Mata Hati Megawati Memilih Ahok

Dalam berbagai survei, Ahok masih menduduki peringkat tertinggi untuk elektabilitas bakal calon Gubernur DKI Jakarta.

oleh Taufiqurrohman diperbarui 15 Agu 2016, 12:39 WIB
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memberikan ucapan selamat kepada Basuki Tjahaja Purnama usai acara pelantikan Gubernur di Istana Negara, Rabu (19/11/2014). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta Politikus PDIP Maruarar Sirait yakin Ketua Umumnya ‎Megawati Soekarnoputri akan memilih Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok di Pilkada DKI 2014.

Maruarar menilai, kepemimpinan Ahok menjadi Gubernur DKI Jakarta dengan wakilnya‎ yang merupakan kader PDIP Djarot Saiful Hidayat sangat cocok dan saling mengisi. Terlebih, Ahok sudah banyak melakukan perubahan dan pembangunan untuk Ibu Kota.

"Saya yakin konstituen PDIP di Jakarta maupun konstituen PDIP di Indonesia mendukung Ahok," kata Maruarar dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin (15/8/2016).

Maruarar berujar, keyakinan Megawati akan memilih Ahok untuk diusung, berkaca pada Pilkada DKI 2012, saat itu PDIP ‎berkoalisi dengan Gerindra mengusung Jokowi-Ahok. Apalagi selama ini komunikasi Ahok dengan Megawati juga sangat baik.

"Dulu pada tahun 2012, ada dialog dan perdebatan terkait siapa yang akan diusung. Namun dengan mata hatinya, akhirnya Bu Mega mendukung Jokowi-Ahok. Nanti saya yakin dengan mata hatinya juga Bu Mega akan memilih Ahok," ujar dia.

Selain itu, ia menambahkan, dalam berbagai survei, Ahok masih menduduki peringkat tertinggi untuk elektabilitas bakal calon Gubernur DKI Jakarta, meskipun diserang berbagai isu.

"Ini menunjukkan rakyat puas dengan kinerja Ahok," tandas Maruarar.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya