Liputan6.com, Jakarta - Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-71, PT Semen Indonesia membedah rumah 17 veteran di Kabupaten Timor Tengah Utara dan Timor Tengah Selatan, Nusa Tenggara Timur. Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini kemudian membangun rumah permanen dengan anggaran ratusan juta rupiah.
Direktur Utama Semen Indonesia, Rizkan Chandra mengaku, fokus peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Indonesia dipusatkan di Nusa Tenggara Timur. Salah satu kegiatannya beda rumah bagi 17 veteran di dua kabupaten NTT, yakni Timor Tengah Utara dan Selatan.
"Untuk program bedah rumah, kami menggelontorkan dana sebesar Rp 680 juta untuk bangun rumah permanen dengan full tembok berukuran 6x7 meter. Terdiri dari dua kamar tidur, lengkap dengan kamar mandinya," kata Rizkan.
Di samping itu, Rizkan menambahkan, rangkaian kegiatan yang dijalani perusahaan di NTT diisi dengan berbagai aktivitas, yakni penyediaan sarana air bersih, pembinaan narapidana, pembangunan tempat penitipan anak di pasar, pembinaan mantan atlet nasional, dan pembinaan desa terpencil, perbatasan, serta rawan konflik.
“Kegiatan itu sejalan dengan Nawacita Presiden Jokowi, yakni meningkatkan kualitas hidup manusia Indonesia melalui peningkatan kualitas pendidikan dan pelatihan, serta kesejahteraan masyarakat. Kami yakin Indonesia akan mampu berlari menuju kondisi yang lebih baik lagi," harap Rizkan. (Fik/Ndw)
Hari Kemerdekaan, Semen Indonesia Bedah Rumah Pejuang Veteran
Memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-71, PT Semen Indonesia membedah rumah veteran di Nusa Tengga Timur.
diperbarui 17 Agu 2016, 18:01 WIBHari Kemerdekaan, Semen Indonesia Bedah Rumah Pejuang Veteran
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Imbas Wabah Keracunan E.coli, McDonald's Berinvestasi Hampir Rp1,6 Triliun demi Pulihkan Penjualan
Top 3 Islami: Golongan yang Diharamkan Melihat Wajah Rasulullah di Hari Kiamat, Batas Waktu Sholat Dhuha agar Rezeki Lancar
Pengguna iOS 18.2 Kini Bisa Buat Genmoji Pakai Apple Intelligence, Ini Caranya
The Fed Bakal Hati-Hati Pangkas Suku Bunga, Bagaimana Langkah BI?
Top 3: Daftar Instansi Pemerintah yang Sudah Umumkan Hasil SKD CPNS 2024
Gempa Magnitudo 5,0 Guncang Sarmi Papua, Tidak Berisiko Tsunami
Dharma Sindir RK-Suswono dan Pramono-Rano: Mereka Belum Teruji Karena Belum Diperiksa
Perhatikan Hal Ini untuk Cegah CVT Slip pada Skutik, Apa Saja?
Trik Memasak Toppoki Lezat ala Chef Marinka, Tambahkan Saus Tiram
18 November 1626: Basilika Santo Petrus Ditahbiskan Usai Pengerjaan Selama 120 Tahun
Menoropong Prospek Saham BBNI, Makin Cuan atau Lesu?
Rekomendasi Wisata Pantai di Mamuju