Ahok: Antek Asing yang Dimaksud Prabowo Itu Siapa?

Prabowo dalam video yang diunggah Sandiaga Uno di Instagram-nya, menyebut para kadernya antek asing bila tidak mendukung Sandiaga.

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 18 Agu 2016, 11:09 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama. (Liputan6.com/Ahmad Romadoni)

Liputan6.com, Jakarta - Calon gubernur petahana Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengaku tak tahu jika Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyatakan yang tak mendukung Sandiaga Uno di Pilkada DKI berarti antek asing.

"Mesti tanya sama beliau (Prabowo). Aku juga enggak tahu beliau ngomong. Itu lucu juga kalau dibilang antek asing," kata Ahok di Balai Kota Jakarta, Kamis (18/8/2016).

Ahok mempertanyakan siapa antek asing yang disebut Prabowo. Dalam sebuah video, Prabowo menyebut bagi mereka yang tak mendukung Sandiaga Uno disebut antek asing.

"Antek asing ini maksudnya siapa begitu lo," kata Ahok.

Menurut Ahok, semakin mendekati pilkada akan banyak tontonan politik yang menarik sebagai perayaan demokrasi di Indonesia.

Ahok menyebut, salah satu partai yang menjunjung demokrasi tinggi dan tak mengedepankan SARA adalah PDIP.  

"Bagi PDIP, ideologisnya itu kan. Semua orang, suku, agama, mau ras apa pun, Anda berhak menduduki jabatan apa pun di republik ini. Ya itu cita-cita dari PNI, dari Bung Karno, sampai ke PDI, terus PDI Perjuangan. Ideologinya dipegang PDIP terus," pungkas Ahok.

Prabowo, dalam video yang diunggah Sandiaga Uno di Instagram @sandiuno, menyebut para kadernya antek asing bila tidak mendukung Sandiaga.

"Yang tidak dukung Sandiaga Uno, antek asing," tegas Prabowo dalam video diunggah Sandiaga, Selasa 16 Agustus 2016.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya