Liputan6.com, Seoul - Pejabat diplomat Korea Utara (Korut) yang hilang dari kedutaan besar Inggris karena membelot dikonfirmasi berada di Seoul.
Dilansir dari BBC, Kamis (18/8/2016), diplomat Thae Yong-ho dan keluarganya berada di bawah perlindungan pemerintah Korea Selatan. Yong-ho adalah wakil dubes Korut di Inggris, dan sejauh ini ia adalah staf pemerintahan tertinggi yang pernah membelot dalam sejarah negara itu.
Advertisement
Misinya selama di London adalah menyebarkan persepsi positif pemimpin Kim Jong-un.
Setelah 10 tahun bekerja di London, ia seharusnya direncanakan kembali ke Pyongyang bersama istri dan anak-anaknya.
Menurut sumber di pemerintahan Korsel, Yong-ho berada dalam tekanan oleh pemerintahannya untuk menghalau kritik tentang kondisi hak asasi Korut. Hal itu bertentangan dengan hati nurani Yong-ho.
Beberapa waktu lalu, ia pernah berargumentasi dengan pemerintah Inggris tentang kondisi Korut di bawah Kim Jong-un.
"Andai orang-orang di negara ini atau di Amerika, tahu bahwa ada negara di dunia di mana pendidikan, rumah dan pengobatan gratis, mungkin mereka akan berpikir kembali," kata Yong-ho pada suatu kesempatan.
Juru bicara pemerintah Korsel, Jeoing Joon-hee mengatakan, "Dalam salah satu alasan pembelotannya adalah, Menteri Yong-ho sudah muak dengan rezim Kim Jong-un, ia juga mengungkapkan kekagumannya terhadap kebebasan dan demokrasi Korsel, berharap itu yang terbaik bagi keluarganya."