Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo memanggil 24 profesor asal Indonesia yang berada di berbagai negara. Para profesor ini akan merancang konsep pendidikan khususnya di Papua.
"Saya sudah minta ada 24 yang sekarang ini saya minta untuk menyiapkan bidang pendidikan di Papua dan membantu program vokasi," kata Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (18/8/2016).
Saat ini, konsep pendidikan terus didiskusikan Universitas Cenderawasih dan Universitas Papua. Jokowi ingin lebih banyak lagi profesor dan ahli yang ikut terlibat.
"Kita akan bangun sebuah pusat riset untuk padi di Merauke dengan 24 orang profesor dari Amerika tadi dan saya ingin yang 70 juga bisa berkontribusi," imbuh Jokowi.
Menurut Jokowi, saat ini ada 74 profesor yang berada di Amerika. Itu belum termasuk doktor di Korea Selatan, Jepang, dan Jerman.
"Kenapa tidak mereka bekerja di Indonesia inilah yang sedang kita upayakan agar semakin banyak anak-anak negeri ini yang memiliki prestasi itu bekerja di dalam negeri karena kita membutuhkan," Jokowi menandaskan.
Jokowi Ajak 74 Profesor WNI di Luar Negeri Bangun Tanah Air
Presiden Jokowi meminta profesor-profesor Indonesia yang ada di luar negeri untuk pulang membangun pendidikan Papua.
diperbarui 18 Agu 2016, 14:22 WIBPresiden Jokowi akan mengenakan ulos Ragidup Sirara, sedangkan Ibu Negara dengan ulos bermotif Tum-Tum.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Memahami Perbedaan Rasio Pajak dan Pendapatan Pajak, Kenapa Ini Penting?
Fermin Aldeguer Kenang Persahabatannya dengan Pedro Acosta: Meski Sulit Dilanjutkan, Saya Tetap Bangga Padanya
5 Pemain yang Diinginkan Cristiano Ronaldo untuk Bergabung dengan Real Madrid pada 2018, Ke Mana Perginya Sekarang?
Perbedaan Report Text dan Descriptive Text, Perhatikan Contoh dan Tips Menulisnya
Meneropong Prospek Saham Bank pada 2025
Ini Perbedaan Resistor Kapasitor dan Induktor, Komponen dalam Elektronika
Dilantik Februari, Ini Setumpuk PR yang Menanti Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandung Terpilih
Megawati Minta KPK Bekerja yang Benar, Jangan yang Kroco
Inovasi Ini Bakal Ramaikan Industri Kripto di 2025
Cara Cek Harga Tiket Pesawat Lion Air dengan Mudah, Dilengkapi Tips Mendapatkan Harga Terbaik
PLTMG Luwuk Rampung, PLN Siap Pasok 40 MW Listrik di Sulawesi Tengah
YLKI Tegas Tolak Ide Luhut Soal Warga Nunggak Pajak Tak Bisa Perpanjang SIM