Liputan6.com, Jakarta Bicara insan muda yang berprestasi, Didiet Maulana adalah satunya. Sebelum berusia 40 tahun, desainer mode kelahiran Jakarta ini telah dinobatkan sebagai salah satu fashion entrepreneur terkemuka oleh majalah gaya hidup ternama di Indonesia.
Ia dikelilingi kekayaan budaya Indonesia. Sejak kecil, Didiet sudah antusias dengan dua bidang yang berbeda, yakni seni dan teknik. Alhasil, ia pun memilih kuliah teknik, yakni arsitektur.
Advertisement
Setelah lulus, Didiet memulai karier ke industri penyiaran. Selama periode ini, ia membangun relasi yang menimbulkan hasratnya untuk terjun ke dunia fashion.
Didiet pun banting setir ke industri retail sebagai Head of Marketing Communication di sebuah perusahaan retail terkenal di Indonesia. Tujuh tahun berlalu, ia pun memberanikan diri untuk membangun lini mode sendiri yakni IKAT Indonesia by Didiet Maulana.
Dengan lini mode Ikat Indonesia, Didiet pun telah mengeluarkan satu lini bernama SVARNA untuk busana pengantin dan gala. Serta SARUPA untuk pasar seragam korporasi.
IKAT Indonesia merupakan konsep yang membawa kekayaan budaya Indonesia ke dalam fashion modern. Kesederhanaan dan minimalis sangat kental pada koleksi pertamanya.
Selain di Indonesia, karya Didiet pun diakui oleh dunia. Didiet pernah berkolaborasi bersama brand Tumi menciptakan sebuah karya tas yang merupakan hadiah untuk pemenang Grammy Awards. Sebuah pencapaian yang cukup baik karena ajang Grammy merupakan acara yang mendapat sorotan dunia.
Ingin mengenal lebih dekat sosok Didiet Maulana? Saksikan Inspirato hanya di liputan6.com pada 23 Agustus pukul 12.30 WIB-selesai.
1. Menristek Dikti Mohamad Nasir 12.30 -13.00
2. Presiden Direktur Adaro Energy, Garibaldi Thohir 13.15-13.45
3. Pendiri Sokola Rimba Butet Manurung 14.00-14.30
4. Dirjen Pajak Ken Dwijugiasteadi 14.45 -15.15
5. Desainer Didiet Maulana 15.30-16.00