PAN Yakin Ahok Pasti Tumbang

Yandri menyebut, Koalisi Kekeluargaan sampai saat ini masih terus melakukan komunikasi politik.

oleh Devira Prastiwi diperbarui 19 Agu 2016, 19:37 WIB
Ketua DPP PAN Yandri Susanto memberikan keterangan kepada awak media di ruangan Fraksi PAN, Senayan, Jakarta, Rabu (24/2). (Liputan6.com/Johan Tallo)

Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPP PAN Yandri Susanto meyakini, Koalisi Kekeluargaan akan mampu mengalahkan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dalam Pilkada DKI Jakarta 2017. Ia pun menegaskan kalau PAN tak akan pernah mendukung Ahok.

"Yang jelas PAN tidak Ahok. Ahok pasti tumbang," kata Yandri usai menghadiri acara di SMAN 68 Jakarta, Jumat (19/8/2016).

Dia menyebut, Koalisi Kekeluargaan sampai saat ini masih terus melakukan komunikasi politik. Ketujuh partai politik (parpol) itu adalah PAN, PDIP, PKB, PKS, Demokrat, PPP, dan Gerindra. Yandri pun berharap kalau PDIP tidak akan mengusung Ahok.

"Koalisi Kekeluargaan sedang membangun komunikasi terus. Siapa yang akan dicalonkan di luar Ahok. Kita masih berharap PDIP tidak usung Ahok. Kalau PDIP tidak usung Ahok mudah-mudahan DKI punya pemimpin yang lebih baik, lebih bijak, lebih santun, tidak arogan, tidak zalim," Yandri memaparkan.

Saat ditanyakan mengenai kedatangan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan ke Kantor DPP PDIP untuk menemui Megawati Soekarnoputri, Yandri enggan bicara. Pertemuan itu berlangsung kurang lebih satu jam.

Anggota Komisi II DPR ini menegaskan, Koalisi Kekeluargaan di Pilkada DKI 2017 akan tetap jalan meski tanpa PDIP. "Kalau PDIP ke Ahok berarti kita enggak koalisi dengan PDIP. Jadi kita tidak ingin di Jakarta itu calon tunggal, pendukung Ahok kan juga sudah cukup kursinya," Yandri menandaskan.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya