Gaya Pacaran Dikritik Netizen, Apa Tanggapan Derby Romero?

Pacar Derby Romero, Caludia Adinda, juga tak luput dari sasaran komentar pedas dari para netizen.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 21 Agu 2016, 10:30 WIB
Derby Romero dan pasangan, Claudia Adinda (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta Gaya berpacaran Derby Romero dan Claudia Adinda tengah mendapat sorotan netizen. Pasangan ini dianggap terlalu frontal dalam mengumbar kemesraan di media sosial.

Namun, hal itu tak terlalu dihiraukan Derby Romero. Pesinetron "Kepompong" ini menilai sindiran yang dilayangkan kepadanya sebagai hal yang lumrah terjadi.‎

Derby Romero dan Claudia Adinda

‎ "‎Itu mah biasa ya, netizen pasti ada pro dan kontra. Biasa saja-lah," ujar Derby Romero, saat ditemui di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (19/8/2016).‎

‎Derby Romero mengaku sering mendapat komentar pedas soal hubungannya dengan Claudia Adinda. Sesekali mantan pacar Febby Blink ini menjawab komentar itu untuk meluruskan.

‎ ‎"Haters itu kan orang yang enggak punya kerjaan. Kadang saya suka balas mereka. Kalau ada yang enggak sopan santun, ya belajar dulu. Kalau enggak bisa dijaga (perkataan) bisa dilaporkan," ‎kata pemain film "ILY from 38.000 FT  ini.

Derby Romero dan Claudia Adinda

Bukan cuma Derby Romero, Claudia Adinda pun kerap mendapat perlakuan yang kurang baik dari haters. Hanya saja, kata Derby Romero, sang kekasih justru bisa lebih sabar menghadapi kritikan haters.

‎ "‎Pacar gue itu positif dan baik banget. Cuma kalau sudah parah banget, kadang gue yang balas (komentar)," kata Derby Romero. (Ras)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya