Statistik Brasil Vs Jerman di Final Olimpiade

Pemain Barcelona, Neymar menjadi pahlawan Brasil di pertandingan ini.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 21 Agu 2016, 09:30 WIB
Brasil mengalahkan Jerman pada laga final Olimpiade Rio de Janeiro di Stadion Maracana, Minggu (20/8/2016) pagi WIB (Reuters).

Liputan6.com, Rio de Janeiro - Brasil membuat sejarah baru di Olimpiade. Tim Samba meraih emas Olimpiade 2016 melalui laga sengit kontra Jerman di Stadion Maracana, Minggu (20/8/2016) pagi WIB. Brasil berhasil menang melalui adu penalti setelah bermain imbang 1-1 dari waktu normal sampai perpanjangan waktu.

Pemain Barcelona, Neymar menjadi pahlawan dalam pertandingan ini. Neymar mencetak gol pertama Brasil sekaligus menentukan kemenangan timnya di adu penalti. Menjadi eksekutor terakhir, Neymar menjalankan tugas dengan baik. Dia mengubah kedudukan menjadi 5-4.

Brasil kini melengkapi gelar sebagai tim tersukses di dunia dengan gelar Piala Dunia, Copa America, Piala Konfederasi dan sekarang Olimpiade.

Melansir Opta, berikut statistik Brasil vs Jerman di final Olimpiade:
Gol: Brasil (1) Jerman (1)
Total tembakan: Brasil (16) Jerman (14)
Tembakan ke arah gawang: Brasil (3) Jerman (3)
Tembakan dari luar kotak penalti: Brasil (8) Jerman (7)
Tembakan dari dalam kotak penalti: Brasil (8) Jerman (7)
Shot Accuracy: Brasil (30 persen) Jerman (30 persen)

Aksi bomber Brasil, Neymar saat mengontrol bola dalam laga kontra Honduras, di Stadion Maracana, Rio de Janeiro (17/8/2016). Neymar akan memimpin rekan-rekannya bersua Jerman pada partai final cabang sepak bola Olimpiade Rio 2016, dini hari nanti WIB. (R

Brasil mengalahkan Jerman pada laga final Olimpiade Rio de Janeiro di Stadion Maracana, Minggu (20/8/2016) pagi WIB (Reuters).

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya