Masuk Rumah Warga Karena Lapar, Lutung Jawa Ditembak Mati

Seekor lutung Jawa terpaksa mendapatkan nasib yang tragis. Hanya karena masuk ke rumah warga, hewan terancam punah itu ditembak

oleh Sulung Lahitani diperbarui 21 Agu 2016, 15:01 WIB
Seekor lutung Jawa terpaksa mendapatkan nasib yang tragis. Hanya karena masuk ke rumah warga, hewan terancam punah itu ditembak

Liputan6.com, Jakarta - Kabar mengejutkan datang dari Desa Kranggan Kecamatan Pekuncen, Banyumas, Jawa Tengah. Hewan yang diduga Lutung Jawa yang sedang kelaparan ini ditembak oleh seorang yang tidak dikenal lantaran masuk di salah satu rumah warga setempat.

Kejadian ini diawali dengan seekor Lutung Jawa (Trachypithecus auratus) yang masuk ke rumah warga, diketahui rumah Solian di RT 02 RW 02 Desa Kranggan pada hari Jumat (19/08/2016) malam.

"Lutung tersebut secara mendadak berhasil masuk melalui pintu depan, saat sedang makan. Kemudian pintu saya tutup yang ada di luar dan di dalam, saya lihat ada beberapa warga yang sudah berkumpul di luar rumah," ucap Solian.

Solian mengatakan jika Lutung itu berada di atas bangku dalam dengan keadaan sedang beristirahat dan sempat beberapa kali duduk santai. Solian awalnya sempat mencoba mendekati hewan tersebut dan memberikannya makanan berubah buah pisang, lantaran dianggapnya hewan tersebut kelaparan hingga masuk ke dalam rumahnya.

"Tidak lama kemudian ada seorang yang datang dan langsung menembaknya melalui jendela rumah saya. Saya pun sempat ribut dengan orang tersebut waktu itu," ucap Solian.

Selengkapnya, baca langsung di sini

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya