Liputan6.com, Manchester - Manchester United menyatakan minat untuk mendatangkan bek Fulham, Ryan Sessegnon. Pemain yang baru berusia 16 tahun ini, disebut-sebut memiliki kemampuan seperti Gareth Bale.
Sessegnon memang baru membuat tiga penampilan untuk tim berjuluk The Cottagers itu. Tapi, kini pemain muda itu sedang dikaitkan dengan kepindahan ke Old Trafford setelah membuat sejarah pada akhir pekan.
Baca Juga
Advertisement
Sessegnon membuat rekor dengan menjadi pencetak gol termuda di Divisi Championship. Dia mencetak gol saat Fulham menang 2-1 atas Cardiff City.
Manajer Fulham, Slavisa Jokanovic sempat memuji gol di Sessegnon di Craven Cottage.
"Dia adalah proyek yang sangat menarik sebagai pemain, tetapi lebih baik untuk tidak menempatkan dia di bawah tekanan," kata Jokanovic, seperti dilansir Metro. "Dia adalah pemain muda dan tetap akan membantu kami di musim depan," katanya.
Tak Mudah Didapatkan
Sessegnon, sudah bergabung dengan Fulham ketika masih berusia 9 tahun. Dia pernah dinobatkan sebagai penyerang terbaik dalam sebuah turnamen Premier League Under-16 International Cup, dua musim lalu.
Namun, MU sepertinya tidak akan mudah mendapatkan Sessegnon. Mereka akan mendapat saingan dari tim Liga Premier lainnya, seperti Liverpool, Tottenham dan Arsenal.
Advertisement